Headline
Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.
Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.
PELATIH Tim U-19 Timor Leste Eduardo Pereira yakin Indonesia bisa kembali menjuarai Piala AFF U-19 setelah terakhir kali menjadi juara pada 11 tahun lalu di Sidoarjo di bawah pelatih yang sama dengan edisi tahun ini, Indra Sjafri.
Eduardo mengatakan hal itu setelah timnya takluk dengan skor telak 2-6 dari Indonesia pada laga terakhir Grup A di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa 23/7) malam.
Menurut Eduardo, Indonesia dapat menjadi juara Piala AFF U-19 tahun ini karena Kadek Arel dan kawan-kawan bermain bagus sepanjang tiga laga yang diakhiri dengan tiga kemenangan, mencetak 14 gol, dan hanya kebobolan dua gol itu.
Baca juga : Jens Raven Siap Jadi Starter Kontra Timor Leste
“Saya kira permainan pemain Indonesia bagus, dan saya percaya coach Indra Sjafri yang sudah sering bersama pemain-pemain muda sejak dahulu hingga sekarang bisa memperbaiki tim ini lebih baik lagi ke depannya untuk bisa menjuarai Piala AFF U-19 2024,” kata Eduardo pada sesi jumpa pers setelah laga.
Faktor selanjutnya yang membuat Eduardo yakin adalah faktor tuan rumah. Ia menyebut faktor ini sangat menentukan sebuah tim menjadi juara karena selalu mendapatkan dukungan penuh dari suporternya.
“Saya yakin karena pertama tuan rumah, itu sangat menguntungkan. Pemain ke-12 (suporter) itu selalu ada untuk mendukung timnya,” jelas Eduardo.
Baca juga : Indra Sjafri Bersyukur Indonesia Menangi Seluruh Laga Grup A Piala AFF U-19
“Seandainya kami Timor Leste juga sekali-kali menjadi tuan rumah, saya yakin (juara) karena Timor Leste di sini saja bisa bermain dan melawan Indonesia,” tambahnya.
“Kami bisa memasukkan dua gol, dan itu membuat saya sebagai coach Timor Leste sudah sangat senang kepada anak-anak saya,” lanjutnya.
Dalam kesempatan yang sama, teman dekat Indra Sjafri itu turut memuji atmosfir suporter Indonesia yang menurutnya saat ini selalu konsisten mendukung tim dari segala tim kelompok umur.(Ant/P-5)
DPR mengingatkan pemerintah agar menepati janji bonus kepada pemain dan pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 usai meraih juara pada Piala AFF U19 2024.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyatakan persaingan tidak hanya terjadi antarpemain namun pelatih juga harus bersaing di Timnas Indonesia baik kelompok umur atau senior.
Indra Sjafri meminta semua pihak untuk tidak membenturkan dirinya dengan pelatih lain terkait berbagai rumor mengenai peluangnya melatih Timnas senior di Piala AFF 2024.
Beragam komentar disampaikan publik sepak bola Tanah Air melalui media sosial setelah Garuda Muda meraih gelar juata Piala AFF U-19.
Tim U-19 Indonesia juara usai mengalahkan Thailand 1-0 di final yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Senin (29/7).
Ketua umum PSSI Erick Thohir menyampaikan optimisme menyusul kemenangan tim U-19 Indonesia menjuarai Piala AFF U-19 2024
Kiper timnas putri Indonesia Iris de Rouw mengaku bangga dengan Garuda Pertiwi, terlepas kekalahan 0-2 dari rimnas Pakistan dalam laga kedua kualifikasi Piala Asia Putri.
Satoru Mochizuki melakukan dua perubahan pada starternya dengan membangkucadangkan Isa Warps dan Rosdilah Siti, untuk memasukkan Vivi Oktavia Riski dan Reva Octaviani.
Timnas Putri Indonesia menyerah 0-2 dari timnas Pakistan di pertandingan kedua Grup D Kualifikasi Piala Asia Putri 2026 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Rabu (2/7).
Mauro Zijlstra mencetak 17 gol dan empat assists dari 21 penampilan untuk tim muda Volendam musim lalu.
Sepanjang laga, penyerang timnas putri Indonesia Isa Warps kerap menyulitkan pertahanan timnas Kyrgystan dan mampu melesakkan gol pada menit ke-66.
Timnas Indonesia akan menghadapi timnas Pakistan di laga Grup D kualifikasi Piala Asia Putri pada Rabu (2/7), mulai pukul 20.00 WIB, di Stadion Indomilk Arena.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved