Headline
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.
WAKIL Ketua Umum PSSI Zainudin Amali mengomentari hasil kekalahan dua laga uji coba tim U-17 Indonesia di Bali beberapa waktu lalu. Amali mengatakan, PSSI bersama tim pelatih akan mengevaluasi hasil uji coba dan pemusatan latihan yang sudah digelar di Jakarta dan Bali menghadapi Piala Dunia U-17 2023.
Pada dua laga uji coba itu, tim U-17 Indonesia takluk 0-3 dari Barcelona Juvenil A pada Rabu (2/8). Setelah itu, skuad asuhan Bima Sakti kalah 2-3 dari Kashima Antlers U-18 pada Sabtu (5/8).
"Banyak hal yang harus dibenahi. Saya mendampingi ketua umum (PSSI Erick Thohir), tadi coach Indra Sjafri dan konsultan pelatih Frank Wormuth memaparkan ada beberapa hal yang harus dibenahi," kata Amali di Jakarta, Senin (7/8).
Amali tidak menjabarkan evaluasi apa yang diberikan Frank ke PSSI. Namun, kata dia, saat ini, kerangka tim U-17 yang disiapkan untuk Piala Dunia U-17 2023 November mendatang masih terus dibentuk. Saat ini, PSSI masih akan menyeleksi 42 pemain terpilih dari hasil seleksi di 12 kota sebelum bergabung dengan tim yang sudah ada dan ikut ke pemusatan latihan di Jerman.
"Dari tim yang ada kan ada tambahan lagi dari 42 pemain dari 12 kota. Ini akan mengecil dan ujungnya yang berangkat ke Jerman itu sekitar 30an pemain. Jadi kita benar-benar membawa pemain dengan kualitas sesuai standar," kata Amali.
Meski skuad Garuda Muda mendapatkan hasil kurang memuaskan di dua laga uji coba, Amali meminta kepada masyarakat agar tak buru-buru mencurahkan rasa kekecewaannya kepada Pelatih Bima Sakti. Apalagi, masih ada proses pemilihan pemain dan Bima Sakti juga mendapatkan dukungan dari Indra Sjafri dan Frank Wormuth.
"Jangan langsung dinilai sekarang. Dia (Bima Sakti) tidak sendirian. Dia diback-up oleh Frank dan Indra Sjafri. Jadi tidak memutuskan sendiri, semua keputusan pasti didiskusikan. In Shaa Allah, tetap optimistis,” kata Amali. (Mal/R-2)
Di Piala Dunia U-17, timnas Indonesia berada satu grup dengan juara empat kali Brasil, Honduras, dan negara debutan Zambia di Grup H.
"Ini benar-benar kesempatan yang menantang, karena Brasil pernah 4 kali juara dunia U-17, terakhir 2019, serta 14 kali juara CONMEBOL U-17, dengan gelar terbaru tahun ini,"
Hasil itu menjadi tantangan tersendiri bagi timnas U-17 Indonesia, mengingat mereka bakal bertemu juara Piala Dunia U-17 empat kali Brasil.
PERTAMA kali dalam sejarah, Garuda Muda berhasil lolos ke Piala Dunia U-17 2025 melalui jalur kualifikasi. Prestasi luar biasa juga ditorehkan anak-anak muda Indonesia di ajang Piala Asia U-17.
PELATIH timnas U-17 Indonesia Nova Arianto mengungkapkan banyak aspek yang perlu ditingkatkan usai kekalahan Garuda Muda di perempat final Piala Asia U-17 2025
KEKALAHAN timnas Indonesia U-17 di perempat final Piala Asia U-17 2025 menjadi pelajaran berharga menghadapi Piala Dunia U-17 2025. Waktu sekitar enam bulan lebih dapat dimanfaatkan
Piala Indonesia merupakan ajang yang mempertemukan klub-klub dari berbagai tingkatan liga.
PSSI resmi menunjuk Frank van Kempen sebagai pelatih kepala timnas U-20 Indonesia
Piala Presiden 2025 menjadi tolok ukur yang penting dalam hal sepak bola di Tanah Air
PSSI resmi memproses naturalisasi Mauro Zijlstra, penyerang muda berdarah Indonesia yang saat ini bermain untuk FC Volendam. Pemain kelahiran Belanda itu keturunan dari Bandung.
KETUA Umum PSSI Erick Thohir menyatakan striker FC Volendam Mauro Zijlstra akan menjadi pemain naturalisasi terkini tim nasional.
Mauro Zijlstra mencetak 17 gol dan empat assists dari 21 penampilan untuk tim muda Volendam musim lalu.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved