Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

PSSI Paparkan Rencana Liga 1 dan Liga 2 di Kongres FIFA

Akmal Fauzi
22/5/2021 18:30
PSSI Paparkan Rencana Liga 1 dan Liga 2 di Kongres FIFA
Ilustrasi(Antara)

PSSI menjabarkan rencana Liga 1 dan Liga 2 ke forum Kongres FIFA pada Jumat (21/5) malam secara virtual. PSSi juga mengapresiasi dukungan FIFA pada Kongres ke-71 yang dipimpin oleh Presiden FIFA, Gianni Infantino.

"FIFA terus memberikan apresiasi dan dukungan kepada setiap anggotanya agar terus menjalankan program pengembangan dan kemajuan sepak bola. Saat ini, PSSI berharap kompetisi Liga 1 dan 2 dapat bergulir lagi pada bulan Juli 2021 mendatang," kata Iriawan dilansir laman resmi PSSI, Sabtu (22/5).

Sementara itu pada Kongres ini, FIFA mendapat sejumlah proposal yang diajukan oleh anggota, yaitu bahwa studi kelayakan dilakukan untuk mengeksplorasi kemungkinan dampak penyelenggaraan Piala Dunia FIFA dan Piala Dunia Wanita FIFA setiap dua tahun, bukan interval empat tahun seperti saat ini (proposal yang diajukan oleh Asosiasi Sepak Bola Arab Saudi).

Pada bagian lain, Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudjarno mengatakan bahwa terkait regulasi Liga 1 dan Liga 2 nantinya akan diputuskan PSSI dalam Kongres Tahunan pada 29 Mei mendatang.

PT LIB pada dasarnya telah telah menyelesaikan semua rancangan atau skema yang akan diterapkan di Liga 1 dan Liga 2.

PT LIB sudah menyiapkan dua opsi penyelenggaraan Liga 1 yang pertama kompetisi bergulir tanpa penonton dan untuk opsi kedua dengan penonton.

"Kami hanya menyiapkan saja. Kami siap mempresentasikan ke PSSI, Menpora yang nanti semua apapun yang diputuskan federasi melalui rapat Exco dan Kongres ya kami siap jalankan," kata Sudjarno. (OL-8)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Polycarpus
Berita Lainnya