Headline

Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.

Fokus

Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.

John Terry: Pemain Chelsea Tangisi Kepergian Mourinho

Widhoroso
24/4/2020 06:05
John Terry: Pemain Chelsea Tangisi Kepergian Mourinho
Jose Mourinho (kiri), John Terry (kanan)(AFP/JUSTIN TALLIS)

JOSE Mourinho memang telah lama meninggalkan Chelsea. Namun kenangan ketika pelatih asal Portigal itu meninggalkan Stamford Bridge 13 tahun silam masih lekat adalam ingatan John Terry.

Bahkan, mantan kapten Chelsea tersebut mengaku ia dan rekan setim lainnya tidak kuasa menahan air mata saat mengetahui Mourinho dipecat. "Saat itu, kami menangis. Kami berpikir akan kemana kita setelah ini. Kami memiliki seseorang seperti sosok ayah yang membimbing kami," ungkap John Terry.

Setelah mengetahui Mourinho dipecat, Terry menyebut para pemain langsung berbicara ke petinggi klub dan meminta agar Mourinho dipertahankan. Pemain menilai keputusan memecat Mourinho sangat terburu-buru. Namun permintaan itu tidak digubris manajemen Chelsea.

"Mourinho merupakan yang terbaik yang pernah bekerja sama dengan kami. Dia sangat menuntut dan mendorong kami ke batas kemampuan. Ia tidak akan pernah berhenti sampai kami melakukan apa yang ia inginkan," imbuhnya.

Mourinho menangani Chelsea sejak 2004 menggantikan Claudio Ranieri. Ia mendapat kepercayaan Chelsea setelah sukses membawa FC Porto merebut trofi Liga Champions 2003-2004.

Saat konfrensi pers pertama sebagai pelatih Chelsea, Mourinho dengan yakin menyebut akan membawa klub kota London mendominasi sepak bola Inggris. Dan itu bukan isapan jempol.

Di tangan Mourinho, Chelsea sukses merebut trofi Liga Primer musim 2004-2005, 2005-006. Saat kembali dipercaya menangani Chelsea pada  kuirun 2013-2016, pelatih berjuluk The Special One itu kembali merebut trofi Liga Primer di musim 2014-2015. Mourinho juga sukses mengantar Chelsea sekali menjadi juara Piala FA (2007) dan tiga kali juara Piala Liga Inggris (2005, 2007, 2015). (Goal/R-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya