Digugat Asosiasi Pemain, Iwan Bule: Saya tidak Mau Komentar!

Rahmatul Fajri
02/4/2020 19:33
Digugat Asosiasi Pemain, Iwan Bule: Saya tidak Mau Komentar!
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyampaikan konferensi pers usai Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI di Jakarta, Sabtu (2/11/2019)(Antara)

ASOSIASI Pesepak Bola Profesional Indonesia atau APPI masih menunggu respons PSSI soal nota keberatan yang disampaikan pada Sabtu (28/3) kemarin.

Di dalam surat itu, APPI melayangkan keberatan karena PSSI mengeluarkan keputusan soal status liga dan pembayaran gaji pemain maksimal 25% pada bulan Maret hingga Juni. Keputusan itu diambil tanpa melibatkan pemain.

Baca juga:Pelatih PSM Kritik PSSI karena Gaji Pemain Dipotong hingga 75%

General Manager APPI Ponaryo Astaman mengatakan, pihaknya belum mendapat respons dari PSSI atas surat yang juga ditembuskan ke BOPI, Kemenpora, FIFPro, dan AFC itu.

"APPI sudah bersurat ke PSSI soal masalah gaji 25%. Tapi sampai dengan saat ini masih belum ada jawaban dari PSSI. Jadi, kami masih menunggu itu," kata Ponaryo, ketika dihubungi, Kamis (2/4).

Baca juga:Kontrak Bhayangkara FC Masih Aman

Sementara itu, Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan tak mau berkomentar soal gugatan yang disampaikan APPI. Ia juga tak menjelaskan alasannya ketika tidak ingin berkomentar.

"Saya tidak mau komentar. Nanti, ya," kata Iwan Bule, sapaan akrabnya ketika dihubungi, Kamis (2/4). (Faj/A-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Irvan Sihombing
Berita Lainnya