Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Presiden FIFA Sebut Trump Bak Atlet Kelas Dunia

Basuki Eka Purnama
22/1/2020 13:15
Presiden FIFA Sebut Trump Bak Atlet Kelas Dunia
Presiden FIFA Gianni Infantino (kanan) berbicara dengan Presiden Amerika Serikat Donald Trump(AFP/JIM WATSON )

PRESIDEN Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Gianni Infantino, Selasa (21/1), menyebut Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mirip seperti atlet kelas dunia.

"Presiden Trump terbuat dari serat yang sama dengan atlet kelas dunia. Dia kompetitif dan selalu ingin menang," ujar Infantino dalam perjamuan makan malam di Davis, Swiss, kala Trump menjamu sejumlah CEO dunia.

Infantino kemudian memberikan sebuah bola kepada Trump sembaru mengatakan dia ingin mengingatkan apa yang menjadi prioritas dalam hidup.

Baca juga: Pasukan Tae-yong Adaptasi Skema Main

"Bola memberikan kegembiraan dan harapan bagi jutaan orang di dunia," kata Infantino.

Trump kemudian mengatakan dirinya sangat senang karena Kanada, Meksiko, dan AS akan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2026. (AFP/OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya