Headline

Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.

Fokus

Tidak mengutuk serangan Israel dan AS dikritik

Prabowo Top Of Mind Capres 2024

Dero Iqbal Mahendra
13/11/2023 20:43
Prabowo Top Of Mind Capres 2024
Bakal calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto menyampaikan paparan sebagai pembicara(MI / Susanto)

CALON Presiden (Capres) Prabowo Subianto menjadi capres top of mind masyarakat di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Hal tersebut berdasarkan hasil survei Lembaga Indikator Politik Indonesia, masyarakat secara spontan mengatakan Menteri Pertahanan tersebut ketika mendapatkan pertanyaan siapa capres saat ini.

"Kita lihat sebagian besar responden memilih Pak Prabowo di simulasi top of mind," ujar Pendiri Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi dalam keterangannya, Senin (13/11).

Dalam simulasi tersebut, Prabowo terekam menempati posisi teratas sebagai capres yang paling banyak disebut oleh masyarakat. Berdasarkan simulasi tersebut Prabowo memperoleh angka sebesar 33,2 persen.

Baca juga : Prabowo Tegaskan Indonesia Nonblok dan Menghormati Kekuatan Global

Berbeda 11,1 persen, di urutan kedua diisi oleh Capres PDI Perjuangan (PDIP), Ganjar Pranowo. Ganjar terekam memperoleh banyak disebut oleh masyarakat sebesar 22,1 persen.

Baca juga : Prabowo Akan Larang Ekspor Bahan Mentah

Pada urutan ketiga, muncul nama Capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Rasyid Baswedan. Berbeda 13,3 persen dengan Prabowo, Anies mendapatkan angka sebesar 19,9 persen.

Hasil serupa turut diperkuat dengan data simulasi tia nama tanpa pasangan. Prabowo unggul secara elektabilitas dengan memperoleh dukungan sebesar 40,6 persen.

Sementara Ganjar, hanya memperoleh 27,8 persen dan berada di posisi kedua. Pada posisi ketiga diisi oleh mantan Gubernur DKI Jakarta Anies dengan perolehan angka sebesar 23,7 persen.

Dalam simulasi berpasangan Prabowo - Gibran Rakabuming Raka menuai dukungan tertinggi untuk menjadi pemimpin Indonesia selanjutnya. Duet Prabowo-Gibran terekam mendapatkan elektabilitas tertinggi di angka 39,7 persen. Tertinggal 9,7 persen, di posisi kedua dihuni oleh duet koalisi PDIP Ganjar-Mahfud MD.

Ganjar-Mahfud terekam memperoleh elektabilitas sebesar 30 persen. Sementara duet KPP Anies-Muhaimin Iskandar mendapat perolehan 24,4 persen. Burhanuddin mengatakan tingginya elektabilitas Prabowo-Gibran membuka peluang kemenangan pada Pilpres 2024 mendatang.

“Peluangnya (untuk menang) cukup besar bagi Prabowo-Gibran tentunya di Pilpres,” pungkas Burhanuddin. (Z-8)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putra Ananda
Berita Lainnya