Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
POLTRACKING Indonesia merilis hasil survei tentang sepuluh kandidat terkuat calon presiden pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Ketua Umum Dewan Perwakilan Pusat (DPP) Partai Golkar Airlangga Hartarto mendapatkan suara paling kecil dari 10 calon presiden yang dirilis.
"Airlangga Hartarto ada di posisi kesepuluh dengan persentase 1,7%," kata Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia Hanta Yuda di Hotel JS Luwansa, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (31/8).
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menduduki posisi pertama dengan persentase 26,6%. Posisi kedua diisi dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan persentase 19,7%.
Baca juga: Nama Erick Thohir Muncul Dalam usulan Cawapres Airlangga Hartarto
"Posisi ketiga yakni Anies Baswedan dengan persentase 17,7%," ujar Hanta.
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono menduduki posisi keempat dengan suara 4,7%. Lalu, disusul Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dengan suara 3,8%.
Menteri BUMN Erick Thohir ada di posisi keenam dengan suara 2,8%. Kemudian Menteri Pariwisata Sandiaga Salahuddin Uno ada di posisi ketujuh dengan suara 2,4%.
Ketua DPR Puan Maharani ada di posisi kedelapan dengan perolehan suara 2,2%. Lalu, posisi kesembilan yakni Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dengan perolehan suara yang sama dengan Puan.
Sebanyak 7,2% responden tidak mau menjawab pertanyaan soal sepuluh calon presiden ini. Lalu, sebanyak 8,9% responden menyarakan tidak mengetahui.
Survei ini digelar dengan metode multistage random sampling dengan cara wawancara tatap muka pada 1 Agustus 222 sampai 7 Agustus 2022. Responden yang diwawancara sebanyak 1.220 orang dengan tingkat margin of error kurang lebih 2,9% pada tingkat kepercayaan 95%. (OL-1)
Dalam penyusunan Peraturan KPU (PKPU), termasuk aturan soal keterwakilan 30% perempuan dalam pencalonan legislatif dan syarat pencalonan mantan narapidana.
PENYELENGGARAAN Pemilu 2024 menuai sorotan, kali ini bukan hanya soal teknis kepemiluan, melainkan juga persoalan etika dan gaya hidup mewah para komisioner KPU.
KONTESTASI Pemilu 2024 meninggalkan catatan kelam, khususnya dalam penyelenggaraan pemilu di luar negeri, mulai dari tahap prapemungutan suara, pemungutan, hingga pascapemungutan.
Mantan Wapres AS Kamala Haris mengkritik Joe Biden dalam memoarnya. Ia menyebut keputusan Biden mencalonkan diri pada Pemilu 2024 sebagai tindakan nekat.
KPU RI melakukan kontrak dengan broker Alfalima Cakrawala Indonesia untuk penyewaan private jet.
KOMISI Pemilihan Umum (KPU) menegaskan bawa penyewaan pesawat jet saat pelaksanaan Pemilu 2024 dilakukan sebagai langkah operasional strategis dalam situasi luar biasa.
Sebelumnya, ormas Gerakan Rakyat resmi mendeklarasikan tahun ini akan menjadi partai politik ingin Anies Baswedan menjadi Presiden Republik Indonesia.
empat asas penting yang harus diperhatikan, yakni kecermatan, keterbukaan, kepentingan umum, dan ketidakberpihakan. Namun, dalam keputusan KPU yang telah dibatalkan
KPU membatalkan Peraturan KPU membatalkan penetapan dokumen persyaratan capres dan cawapres sebagai informasi publik yang dikecualikan KPU.
KPU ke depan merasa perlu memperoleh pandangan dari berbagai pihak agar keputusan yang diambil lebih komprehensif.
Pembatalan keputusan ini menegaskan komitmen KPU sebagai lembaga publik yang terbuka dan inklusif,
KEPUTUSAN KPU RI menutup 16 dokumen pencalonan capres-cawapres memunculkan pertanyaan serius tentang siapa dan apa yang hendak dilindungi penyelenggara pemilu tersebut.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved