Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

Prabowo bakal Pimpin lagi Partai Gerindra

Dhika Kusuma Winata
06/6/2020 06:20
Prabowo bakal Pimpin lagi Partai Gerindra
Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto saat menyampaikan pengarahan dalam peringatan HUT ke-12 Partai Gerindra.(ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)

SEBANYAK 34 Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra dalam rapat pimpinan nasional (rapimnas) yang berlangsung secara virtual pada Kamis (4/6/2020), meminta Prabowo Subianto untuk kembali memimpin partai tersebut untuk periode 2020-2025.

“Rapimnas Partai Gerindra secara virtual pada 4 Juni 2020 dari pukul 19.00. 34 DPD Gerindra yang membawa aspirasi seluruh DPC seluruh Indonesia, meminta kembali Prabowo Subianto menjadi Ketua Umum Partai Gerindra 2020-2025,” papar Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad di Jakarta, kemarin.

Ia menjelaskan seluruh komponen daerah sepakat Prabowo kembali memimpin partai karena partai masih membutuhkan figur pemimpin perjuangan. Perjuangan Gerindra terutama saat munculnya ide menaikkan ambang batas parlemen dalam Pemilu 2024 dan menyongsong Pilkada 2020.

Dasco mengatakan kesepakatan hasil rapimnas akan dilanjutkan dengan pelaksanaan kongres yang waktunya akan ditentukan kemudian.

Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno menilai keinginan pengurus daerah Gerindra mempertahankan kepemimpinan Prabowo tersebut menunjukkan kepercayaan terhadap Prabowo masih besar.

“Sosok di luar Prabowo untuk memimpin partai belum kelihatan, jadi kalau diregenerasikan ke pihak lainnya dikhawatirkan Gerindra tidak akan semoncer seperti sebelumnya,” ujar Adi saat dihubungi, kemarin.

Keinginan agar Prabowo terus memimpin partai, imbuh Adi, juga bisa dibaca sebagai upaya Gerindra merawat elektabilitas partai yang pada Pemilu Legislatif 2019 berada di posisi kedua dengan raihan suara 12,57%. Posisi ketua partai sekaligus memperkuat peluang Prabowo kembali maju ke Pemilihan Presiden 2024. (Ant/Dhk/P-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Riky Wismiron
Berita Lainnya