Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PEMERINTAH tengah mengkaji penjualan tanah kepada swasta dan individu. Hasil penjualan tanah tersebut digunakan untuk membiayai pemindahan Ibu Kota baru.
"Jadi bisa saja yang membiayai pemindahan Ibu Kota swasta dan individu. Rakyat yang membiayai. Ini model baru," kata Presiden Joko Widodo saat bersilaturahim dengan pimpinan media massa di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (3/9).
Jokowi membandingkan dengan model pemindahan pusat pemerintahan Malaysia sepenuhnya dibiayai negara melalui BUMN. Jokowi juga mencontohkan pemindahan Ibu Kota Myanmar yang dibiayai Pemerintah Tiongkok.
Baca juga: Pemerintah Perlu Yakinkan Milenial soal Pindah Ibu Kota
Tanah yang akan dijual ke swasta dan individu seluas 30.000 hektare seharga Rp2-3 juta.
"Jadi kita bisa dapat uang Rp600 triliun sampai Rp900 triliun," ungkap Jokowi.
Pemindahan Ibu Kota ke Kaltim diperkirakan membutuhkan anggaran Rp466 triliun dengan 19% di antaranya berasal dari APBN. Pembiayaan Ibu Kota bisa saja dari hasil penjualan tanah tersebut.
Satu badan otorita akan menangani penjualan tanah itu. Selambat-lambatnya dua tahun di atas tanah sudah didirikan bangunan.
"Bila tidak, pemerintah akan mengambik sertifikatnya," ucap Jokowi.(OL-5)
Suasana di kawasan Istana Negara IKN tampak steril dengan pengamanan ketat dari Paspampres dan Polisi Militer.
Presiden Prabowo didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Sekretaris Kabinet Letkol Teddy Indra Wijaya, Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo.
GUBERNUR Kalimantan Timur Rudi Mas'ud (Harum) berkomitmen menjadikan pendidikan sebagai instrumen utama dalam memutus rantai kemiskinan dan kebodohan di Bumi Etam.
Tahun depan, program UKT gratis akan diperluas ke seluruh universitas di Kaltim mencakup semester 1 hingga semester 8.
Kalimantan Timur menyalurkan bantuan kemanusiaan senilai Rp7,5 miliar untuk membantu korban banjir di tiga provinsi di Sumatra yakni Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat.
Kaltim serius dalam meningkatkan tata kelola konstruksi, meningkatkan kualitas pembinaan kontraktor, serta memperkuat pengawasan proyek strategis daerah.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved