Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Rektor hingga Dirut Walhi Jadi Panelis Debat Capres

Insi Nantika Jelita
01/2/2019 10:00
Rektor hingga Dirut Walhi Jadi Panelis Debat Capres
(MI/ROMMY PUJIANTO)

KPU sudah menginventarisasi delapan panelis untuk debat kedua calon presiden.

Debat kedua mengangkat isu lingkungan hidup, pangan, energi, dan infrastruktur.

"Panelis debat kedua ada delapan orang. Mereka berasal dari akademisi dan lembaga swadaya masyarakat (LSM)," kata Komisioner KPU Wahyu Setiawan di Gedung KPU, Jakarta, kemarin.

Dari delapan panelis debat kedua, enam di antaranya merupakan akademisi. Dua panelis dari kalangan akademisi itu saat ini menjabat sebagai rektor di perguruan tinggi.

"Empat akademisi yang bukan rektor menjadi panelis atas keahlian bidang masing-masing," imbuhnya.

KPU pun menunjuk perwakilan dari Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) dan Konsorsium Pembaruan Agraria (KPA) menjadi panelis debat.

Debat jilid 2 Pilpres 2019 akan digelar di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/2). Format debat jilid 2 ialah debat antarcalon presiden.

Delapan panelis itu ialah Rektor ITS Joni Hermana, Rektor IPB Arif Satria, Irwandy Arif (ahli pertambangan ITB), Ahmad Agustiawan ST (pakar energi dari UGM), Sudharto P Hadi (pakar lingkungan dari Undip),

Suparto Wijoyo (pakar hukum lingkungan Unair), Direktur Eksekutif Walhi Nur Hidayati, dan Sekjen Konsorsium Pengembangan Agraria (KPA) Dewi Kartika.

Juru Bicara Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi- Ma'ruf Amin, Ace Hasan Syadzily, menyebut calon presiden Jokowi siap dengan format debat capres apa saja yang akan disajikan KPU.

"Performa Pak Jokowi di debat pertama sangat meyakinkan. Penyampaian visi-misinya paling komprehensif dan realistis. Dalam debat, komunikasinya membumi, mudah dimengerti, jelas posisi argumennya, dan tidak keluar dari konteks. Pak Jokowi terbukti bisa kalem, tapi juga bisa ofensif.''

Ketika ofensif, kata Ace, pertanyaan yang disampaikan Jokowi bisa tajam sehingga membuat lawannya, yakni calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto menjadi emosional.

Lebih jauh Ace mengatakan, Jokowi mengetahui kapan dia harus menyerang dan kapan harus kalem.

"Emosi Pak Jokowi terkendali dan tidak perlu sampai dipijat-pijat untuk meredakan emosi. Kemudian, stamina Pak Jokowi juga top. Keliling lebih dari ratusan ribu titik juga tetap bugar. Karena saya dengar Pak Prabowo sedang sakit, saya juga berdoa agar Pak Prabowo juga bisa cepat sembuh dan bugar kembali. Karena waktu debat sudah dekat," kata Ace.

Menurut Ace, Jokowi sangat menguasai substansi tema debat kedua ini. Sebagai petahana, Jokowi menguasai detail angka, data, serta paham prosesnya seperti apa. (Ins/P-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Riky Wismiron
Berita Lainnya