Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
AKURASI dan validitas data menjadi modal calon presiden petahana Joko Widodo mengikuti debat perdana calon persiden Pemilu 2019.
Hal itu disampaikan Jokowi saat ditanya mengenai kesiapannya menghadapi debat bertema seputar penegakan hukum, hak asasi manusia, korupsi, dan terorisme.
"Ya tentu saja kalau ngomong mestinya dengan data. Ngomong itu dengan fakta-fakta. Dan yang paling penting rencana ke depan seperti apa. Yang penting kan itu," ujar Jokowi di Sentul International Convention Center (SICC), Sentul, Jawa Barat, Rabu (16/1).
Baca juga: Prabowo-Sandiaga Pilih Istirahat Jelang Debat
Sementara itu, ketika ditanya mengenai kesiapan Ma'ruf Amin menghadapi debat, Jokowi mengaku optimistis meski ini adalah debat pilpres pertama bagi Ma'ruf.
"Pak kiai kan hampir setiap hari memberikan kultum, memberikan tausiyah, memberikan khotbah," tandas mantan Wali Kota Solo itu.
Pada Selasa (15/1), Jokowi mengumpulkan sembilan ketua umum partai politik pendukungnya. Dalam pertemuan makan malam yang tidak dihadiri Ma’ruf Amin itu, Jokowi membahas berbagai hal, dari persiapan debat hingga militansi partai-partai Koalisi Indonesia Kerja dalam memenangkan dirinya dan Ma’ruf. Debat akan diadakan Kamis (17/1). (OL-2)
Prabowo yang berlatar belakang militer membutuhkan sosok berpengalaman di bidang ekonomi.
Partai Keadilan Sejahtera (PKS) resmi memberikan restu kepada Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menjadi cawapres untuk capres Anies Baswedan.
Bidang Media dan Penggalangan Opini (MPO) Partai Golkar perlu mensosialisasikan capaian Partai Golkar dan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto.
SEJUMLAH kader Partai Demokrat Jawa Barat mengaku tersinggung dengan pernyataan calon presiden (capres) Prabowo Subianto dalam debat terakhir, Sabtu (13/4).
Tadi malam, pasangan capres dan cawapres nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin dan pasangan calon dengan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno menutup debat kelima di Hotel Sultan, Jakarta.
Saat diminta oleh Prabowo untuk menjawab pertanyaan seputar pengembangan e-sport, Sandiaga mengatakan, "You wanna test your vice president."
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved