Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
DI ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Subaru Indonesia memulai debutnya di ajang pameran otomotif yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (16/2), dengan meluncurkan Ikon Rally Subaru WRX.
Di hari pembukaan IIMS 2023 hari itu, Subaru Indonesia memperkenalkan dua model Subaru WRX dalam sosok WRX dan WRX Wagon, bermesin Turbocharged-Boxer Engine, All-wheel Drive (AWD). The all-new SUBARU WRX janjikan pengalaman Rally Car yang ikonik, lengkap dengan reliabilitas dan safety khas Subaru.
Sementara The all-new SUBARU WRX Wagon merupakan Touring Wagon terbaru dari model WRX hadir dengan desain sporty dan performa tercanggih dalam hampir 20 tahun sejarahnya sejak diluncurkan pada 1992. The all-new SUBARU WRX Wagon dilengkapi dengan SUBARU Core Technology terbaru seperti Symmetrical All-Wheel Drive, Subaru Global Platform, BOXER Engine dan EyeSight.
Chief Operating Officer Subaru Indonesia Arie Christopher mengatakan bahwa model terbaru Subaru WRX mengusung DNA reli yang sangat kental dan ikonis. “All new Subaru WRX dilengkapi fitur dan teknologi terbaru guna menghidupkan kembali sejarah panjang kami di dunia motorspot,” imbuh Arie di acara pemaparan teknologi Subaru WRX, Jumat (17/2).
The all-new Subaru WRX dibekali mesin BOXER 2.4 Liter Turbo bertenaga 275 PS dan torsi maksima 350 Nm. Puncak torsi sudah mulai dirasakan di 2.000 rpm. Transmisinya sendiri tersedia dalam pilihan manual 6-percepatan dan otomatis 8-percepatan dari Subaru Performance Transmission (SPT) yang penyaluran tenaga ke semua roda melalui Variable Torque Distribution AWD system yang menawarkan upshift lebih cepat 30% dan downshift lebih cepat 50% jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
Subaru Global Platform meningkatkan torsional rigidity hingga 28% dan penggunaan material adhesive tambahan di body wagon memungkinkan manuver tajam sama seperti body sedan.
Total delapan warna pilihan; World Rally Blue, Solar Orange Pearl, Ignition Red, Sapphire Blue Pearl, Ceramic White, Ice Silver Metallic, Magnetite Grey Metallic, dan Crystal Black Silica.
Selain terdapat dua pilihan transmisi dan pilihan body, Subaru Indonesia turut memperkenalkan varian tS (Tuned by STI) yang dikembangkan bersama Subaru Tecnica International divisi motorsport Subaru pada model The all-new SUBARU WRX dan The all-new SUBARU WRX Wagon yang memiliki perbedaan yaitu adaptive suspension tuned by STI, STI Exhaust muffler, STI Steering wheel, dan STI Sports seat materials.
Perbedaan tersebut juga memungkinkan The all-new SUBARU WRX tS A/T EyeSight® dan The all-new SUBARU WRX Wagon tS - EyeSight® memiliki 5 Driving mode: Comfort, Normal, Sport, Sport+, dan Individual.
Untuk The all-new SUBARU WRX dan The all-new SUBARU WRX Wagon varian transmisi otomotis juga telah dilengkapi dengan fitur keselamatan aktif Subaru EyeSight generasi terbaru. Fitur ini mencakup: Pre-Collision Braking, Autonomous Emergency Steering, Emergency Lane Keep Assist, Lane Departure Prevention, Lane centering Control / Preceding Vehicle Adaptive Steering Control, Adaptive Cruise Control, Reverse Automatic Braking (RAB), Subaru Rear Vehicle Detection, Blind Spot Detection (BSD) / Lane Change Assist (LCA), dan Rear Cross Traffic Alert.
Adapun untuk pertama kalinya hadir pada lini Subaru di Indonesia teknologi Driver Monitoring System yang membaca data biometric muka pengendara untuk menyesuaikan driver profiles (pengaturan bangku, entertainment dan sudut spion), serta fungsi warning jika pengemudi mengantuk.
Daftar harga All-new Subaru WRX series:
- Subaru WRX M/T (manual) dibanderol Rp849,5 juta
- Subaru WRX tS A/T EyeSight dibanderol Rp949,5 juta
- Subaru WRX Wagon GT-S EyeSight Rp975,5 juta
- Subaru WRX Wagon tS EyeSight Rp1.029.500.000
(S-4)
Dengan integrasi ini, para pelaku bisnis tidak hanya mendapatkan akses pasar, tetapi juga ruang untuk pertukaran pengetahuan dan kolaborasi lintas sektor yang lebih efisien.
Melalui pameran seni bertajuk Prosperous Horse Year, publik diajak merayakan pergantian tahun melalui deretan karya patung dan lukisan yang sarat akan makna optimisme.
Pasar barang mewah sekunder di Indonesia menunjukkan dinamika yang kuat.
Sejak pekan pertama Desember 2025, pameran ini telah menyambangi tiga titik pusat keramaian di Jakarta, yakni Masjid Istiqlal, Stasiun Tanah Abang Baru, dan berakhir di Ragunan.
Tahun 2025 menjadi tahun gemilang bagi reputasi akademik ITB.
MUSEUM Macan mempersembahkan Uma, karya terbaru untuk Ruang Seni Anak, yang dikembangkan oleh Ibu Arsitek, sebuah kolektif arsitek perempuan Indonesia.
PRESIDEN Prabowo Subianto menggelar rapat terbatas atau Ratas di kediamannya di Hambalang, Jawa Barat, Minggu (11/1) untuk mematangkan industri tekstil dan produksi chip sektor otomotif.
PT KTB juga mengirimkan bantuan berupa makanan siap santap, paket bahan pangan pokok, alat sanitasi, dan keperluan dapur umum bagi korban bencana banjir dan longsor di Pulau Sumatra.
ASTRA Auto Fest (AAF) 2025 merupakan ajang tahunan yang menandai dimulainya rangkaian festival otomotif dan mobilitas tahunan yang menghadirkan kolaborasi penuh 26 unit bisnis Grup Astra
PT BRI Asuransi Indonesia (BRINS) menjalin kerja sama strategis dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI) melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) bertujuan memperkuat perlindungan asuransi bagi komunitas otomotif di Indonesia.
AxleBuilder hadir sebagai “pemandu jalan” bagi siapa pun yang ingin membangun poros mobil dengan lebih yakin.
IMI secara resmi mengumumkan bahwa kepengurusan IMI periode 2025-2030 di bawah Ketua Umum Moreno Soeprapto telah menerima SK KONI Pusat.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved