Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PEBULUTANGKIS tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, mengakui merasa kesulitan dalam pertandingan melawan Shi Yu Qi di laga pertama final Piala Thomas 2024. Ginting merasa kesulitan dalam mencari pola permainan yang tepat di pertandingan tersebut.
Dalam laga pembuka tersebut, Ginting menyerah 17-21, 6-21 kepada Shi dalam laga di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China.
“Memang dari awal sampai selesai tidak bisa keluar dari tekanan yang Shi Yu Qi kasih. Mulai dari cara bermain, cara mengatasi kondisi dan situasi di lapangan, bagaimana mencari cara yang tepat,” kata Ginting kepada wartawan usai pertandingan.
Baca juga : Final Piala Thomas 2024, Indonesia Kerahkan Kekuatan dan Line Up Terbaik
Peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu menilai kendati sempat mengejar lawan pada poin-poin kritis pada gim pertama, Shi bisa dengan cepat mencari cara untuk segera mengakhiri pertandingan dengan baik.
Tunggal putra peringkat tujuh dunia tersebut mengaku sebenarnya tidak ada tekanan yang ia rasakan untuk meraih poin. Ia menyoroti faktor kecepatan dalam mencari solusi atas pola permainan yang diterapkan lawan, bukan karena atmosfer suporter tuan rumah.
“Lebih ke cara permainan saja. Dia bukan lawan yang gampang juga. Jadi (bukan karena tekanan penonton), tapi lebih ke bagaimana saya di lapangan, dari non teknis seperti bagaimana caranya untuk tetap tenang, dan lainnya,” kata Ginting.
Baca juga : Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Mengantar Indonesia ke Laga Final
Setelah Ginting, segera bertanding Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo, serta ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.
Ini merupakan penampilan final Piala Thomas ke-22 bagi skuad Merah Putih, serta final ketiga mereka berturut-turut.
(Ant/Z-9)
PASANGAN Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana tak mampu menandingi perlawanan dari pasangan He Jiting/Ren Xiangyu.
JONATAN Christie menyumbangkan satu poin bagi Indonesia saat mengalahkan Li Shi Feng dengan skor 21-16, 15-21 dan 21-17 di di Hi Tech Zone Sports Centre, Chengdu pada Minggu (5/5).
TUNGGAL putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting tertinggal 0-1 atas Tiongkok dalam pertandingan final Piala Thomas 2024.
TIMNAS bulu tangkis putra Indonesia mengerahkan kekuatan terbaik dalam laga final Piala Thomas 2024 melawan Tiongkok di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China.
Jonatan Christie memastikan langkah tim Indonesia menuju final Piala Thomas 2024 setelah mengalahkan Taiwan dengan skor 3-0 dalam pertandingan semifinal
Anthony Sinisuka Ginting akan kembali tampil setelah absen lama karena cedera dan fokus ke urusan keluarga.
Anthony menyampaikan bahwa pikirannya kini terbagi karena tengah bersiap menjalani peran baru sebagai ayah.
PEBULU tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, dipastikan absen pada turnamen Korea Masters 2025 pekan ini karena mengalami masalah pada bagian pinggang.
Anthony Sinisuka Ginting melangkah mulus ke babak 16 besar Prancis Terbuka 2025 setelah menundukkan tunggal putra Hong Kong Lee Cheuk Yiu dua gim langsung 21-14 dan 21-13.
Anthony tampil solid sejak awal laga dengan permainan agresif yang konsisten.
Anthony Siniska Ginting dipastikan tersingkir di babak pertama Hong Kong Terbuka setelah mengakui ketangguhan tunggal Prancis Christo Popov lewat drama rubber game, 21-19, 17-21, dan 19-21.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved