Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Clippers Rebut Gim Pertama 

MI
05/9/2020 02:10
Clippers Rebut Gim Pertama 
(AFP)

LOS Angeles Clippers membuka keunggulan di gim pertama semifinal kompetisi basket NBA Wilayah Barat dengan kemenangan 120-97 atas Denver Nuggets di Florida, kemarin.

Kawhi Leonard menjadi penyumbang poin tertinggi bagi Clippers dengan mencetak 29 poin. Meskipun rekornya dalam lima pertandingan berturut-turut dengan 32 poin atau lebih telah berakhir, Leonard tetap jadi lumbung poin utama Clippers.

Di kubu Denver, Nikola Jokic menyumbang 15 poin dan Paul Millsap mengakhiri laga dengan 13 poin, 9 rebound, dan 3 steal. Laga semifinal lain di Wilayah Timur, lemparan tiga angka OG Anunoby bertepatan dengan bel tanda pertandingan usai (buzzer-beater) memastikan kemenangan Toronto Raptors atas Boston Celtics 104-103. Hingga gim ketiga, kemarin, juara bertahan Raptors masih tertinggal 1-2.  (Ant/AFP/NBA/R-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Msyaifullah
Berita Lainnya