Headline
Pemerintah tegaskan KPK pakai aturan sendiri.
MENAATAP gelaran SEA Games 2019 yang sudah di depan mata, PB Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) memberangkatkan 10 dari 13 atlet Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) menjalani Training Camp di Kunming, Tiongkok.
Para atlet ini telah berangkat sejak Kamis (17/10) lalu dan dijadwalkan kembali ke Tanah Air pada 30 Oktober mendatang.
Atlet-atlet yang diberangkatkan tersebut antara lain AA Istri Kania Ratih, Adinda Larasati Dewi, Anandita Treciel Vannesae, Azzahra Permatahani, Nurul Fajar Fitriyanti, Ressa Kania Prawira, Farrel Armandio Tangkas Gagarin Nathaniel Yus, dan Muhammad Fahri.
Selain atlet-atlet tersebut, PRSI juga mengirimkan 7 ofisial untuk mendampingi mereka.
Baca juga: Polo Air Putra Targetkan Satu Emas dari SEA Games 2019
"Kita adakan training camp di Kunming, Tiongkok guna meningkatkan VO2max para atlet. Ke-10 atlet kita berangkatkan bersama 7 ofisial yang mendampingi," ungkap Wakil Ketua Umum PB PRSI Harlin Rahardjo kepada Media Indonesia, Sabtu (19/10).
Selain itu, Harlin juga mengatakan tiga atlet Pelatnas yang tersisa tidak diikutsertakan ke Tiongkok karena mereka tengah berlatih di tempat masing-masing tempat.
I Gede Siman Sudartawa, Triadi Fauzi, dan Glen Viktor merupakan nama-nama atlet yang berlatih secara individu.
Untuk Triadi, Harlin menyampaikan ia sedang menjalani latihan di Bandung dan Glen melakukan latihan di Surabaya. Lainnya, yakni Siman Sudartawa dikatakan tengah berlatih di Amerika Serikat (AS0 sejak awal September lalu.
"Siman memang sejak awal September lalu sudah latihan di Virginia, Amerika. Dia berada di bawah pelatih Sergio Lopez Miro," lanjutnya.
PB PRSI membidik empat medali emas, sama seperti perolehan SEA Games 2017 yang lalu.
Dengan adanya training camp di kawasan dengan udara tipis dan memiliki kadar oksigen lebih kecil, diharapkan para atlet dapat tampil maksimal di ajang SEA Games tahun ini. (OL-2)
Timnas renang Prancis berlatih di Jakarta dalam rangka persiapan menuju World Aquatic Championship 2025 di Singapura.
Olimpiade Los Angeles 2028 menambahkan tiga nomor cabang olahraga renang yakni nomor 50 meter gaya dada, 50 meter gaya kupu-kupu, dan 50 meter gaya punggung.
Nika Kalila Master Swimming Championship diharapkan menjadi contoh bagi daerah-daerah lain yang ingin membuat kejuaraan renang.
Kejuaraan renang Nika Kalila Masters Swimming Championship kembali digulirkan di tahun ini.
Pelatnas renang jangka panjang dipersiapkan untuk beberapa ajang multicabang.
Setelah PON 2024, PB Akuatik langsung bergerak cepat memanggil para perenang muda untuk mengikuti pelatnas.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved