Headline

Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.

Fokus

Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.

Baru Berusia 15 Tahun, Gauff Lolos Kualifikasi Terbuka Wimbledon

Despian Nurhidayat
28/6/2019 13:45
Baru Berusia 15 Tahun, Gauff Lolos Kualifikasi Terbuka Wimbledon
Cori Gauff(AFP/Matthew Stockman/Getty Images)

CORI "Coco" Gauff, petenis asal Amerika Serikat (AS) berusia 15 tahun berhasil menjadi pemain termuda yang melaju ke ajang Wimbledon di nomor tunggal putri melalui kualifikasi terbuka.

Gauff berhasil melaju ke turnamen Wimbledob dengan kemenangan 6-1 dan 6-1 yang berlangsung hanya 55 menit di babak final kualifikasi, Kamis (27/6) waktu setempat atau Jumat (28/6) WIB melawan petenis asal Belgia Greet Minnen yang berusia 21 tahun.

Gauff kini tengah berada di peringkat 302 dunia. Adapun Minnen menduduki peringkat 154 dunia.

Baca juga: Kalahkan Halep, Kerber ke Semifinal Eastbourne

Gauff, yang lahir di Georgia dan sekarang tinggal di Florida, akan menjadi pemain termuda yang bersaing dalam sektor tunggal putri di turnamen lapangan rumput Grand Slam.

Sebanyak 11 pemain lainnya turut mendapat tempat di undian melalui jalur langsung, bukan kualifikasi.

Peserta terakhir di bawah 16 tahun yang mengikuti ajang Wibledon ialah Laura Robson dari Inggris, yang kala itu juga berusia 15 tahun. (Dailymail/OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya