M Fadli Buka Peluang Lolos ke Paralimpiade 2020

Antara
24/4/2019 14:15
M Fadli Buka Peluang Lolos ke Paralimpiade 2020
M Fadli Imammudin(ANTARA/ATCOC/Nick Hano)

PEMBALAP andalan Indonesia Muhammad Fadli Imammudin membuka peluang lolos ke Paralimpiade 2020 Tokyo, Jepang setelah menjadi juara pada Asian Road Paracycling Championship (ARCC) 2019 di Tashkent Uzbekistan, Selasa (23/4).    

Fadli yang turun di nomor Individual Time Trial (ITT) Paracycling kategori C4 (tunadaksa) sukses membukukan waktu tercepat untuk menempuh jarak 20 km.

Baca juga: Pesepeda Indonesia Hadapi Cuaca Berat

Dengan hasil tersebut, pria yang juga seorang pembalap sepeda motor ini dinobatkan sebagai juara Asia untuk nomor ITT road race 2019.    

"Alhamdulillah rezeki tidak pernah ketuker. Got the Gold Medal n Rainbow from ARCC. Terima kasih atas dukungannya. Semakin terbuka peluang untuk Paralympic Tokyo 2020. Keep hard working," tulis Muhammad Fadli dalam akun Instagram pribadinya, @mfadly43, saat dipantau dari Jakarta, Rabu (24/4) dini hari. (OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya