Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

Sumatra Dilanda Karhutla, Manggala Agni Berjibaku Padamkan Api

Rudi Kurniawansyah
26/1/2026 20:58
Sumatra Dilanda Karhutla, Manggala Agni Berjibaku Padamkan Api
MANGGALA Agni Balai Pengendalian Kebakaran Hutan (Dalkarhut) Kementerian Kehutanan Wilayah Sumatra(Dok.Tim Manggala Agni Kemenhut)

MANGGALA Agni Balai Pengendalian Kebakaran Hutan (Dalkarhut) Kementerian Kehutanan Wilayah Sumatra, Ditjen Gakkumhut melakukan pemadaman kebakaran hutan dan lahan atau Karhutla di Sumatra yakni di Provinsi Aceh, Sumatra Utara, dan Riau.

Di Aceh, Sumatra Utara, Riau, Jambi, dan sebagian wilayah Sumatra Selatan (Kab. Musi Banyuasin) menjadi wilayah rawan Karhutla karena peningkatan titik panas dan potensi kekeringan pada musim kemarau.

“Untuk mengantisipasi peningkatan kerawanan saat ini sudah dimulai operasi patroli pencegahan  di Riau. Patroli ini digunakan untuk mendeteksi kondisi lapangan lebih awal, memperkuat koordinasi sehingga informasi lapangan terutama dari masyarakat akan lebih cepat sehingga mempercepat respon apabila ada kejadian. Kemudian untuk cek kondisi bahan bakaran, potensi sumber air dan isu terkait karhutla di masyarakat,” ungkap Kepala Balai Dalkarhut Wilayah Sumatra, Ferdian Krisnanto, Senin (26/1).

Manggala Agni dan para pihak menyatakan beberapa lokasi telah pada sejak Minggu, 25 Januari 2026 yaitu di Suaka Margasatwa (SM) Giam Siak Kecil Desa Tasik Serai Kecamatan Talang Muandau, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau, dengan luas Karhutla 4,5 hektare. Selain itu, Karhutla seluas 2 hektare di Desa Bunsur Kec. Sei Apit, Kabupaten Siak Provinsi Riau juga telah berhasil dipadamkan.

Tim Manggala Agni Daops Sumatra VII/Rengat bersama Satgas Karhutla Kabupaten Pelalawan  saat ini masih berjibaku melakukan pemadaman di Kelurahan Teluk Meranti Kecamatan Teluk Meranti dan Kelurahan Kerumutan Kecamatan Kerumutan, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau. 

Selain itu, tim Manggala Agni Daops Sumatra I/Sibolangit bersama BPBD Aceh Barat dan KPH Wilayah IV Aceh Barat juga masih terus berupaya memadamkan Karhutla di Desa Suak Raya dan Desa Suak Nie Kecamatan Johan Pahlawan Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh.

Tim Manggala Agni Daops Sumatra II/Pematang Siantar dan Manggala Agni Sumatra III/Labuhan Batu saat ini sedang bergerak cepat dalam perjalanan menuju lokasi kebakaran di Panai Tengah Kab. Labuan Batu dan Nagori Sibaganding Kabupaten Simalungun.

Ferdian menambahkan bahwa pemantauan tinggi muka air tanah dari Simatag (Kementerian Lingkungan Hidup) memperlihatkan beberapa titik pengamatan di Aceh, Sumatra Utara, Riau dan Jambi menunjukkan penuruanan tinggi muka air tanah pada level rawan, sangat rawan dan berbahaya. Pemantauan hotspot harian memperlihatkan peningkatan jumlah dan sebaran titik panas juga hampir merata di Sumatra, begitu juga dengan pengamatan Fire Danger Rating System (FDRS) dari BMKG memerlihatkan peningkatan kerawanan.

“Manggala Agni Balai Dalkarhut Wilayah Sumatra berkomitmen untuk bergerak cepat dan bersinergi dengan berbagai pihak untuk segera menuntaskan pemadaman Karhutla,” pungkas Ferdian Krisnanto. (H-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indriyani Astuti
Berita Lainnya