Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
HOLDING Perkebunan Nusantara PTPN III (Persero) bersama Bank Syariah Indonesia, Bank Mandiri, IKAFEB USU, dan FHCI menyalurkan bantuan kolaboratif bagi masyarakat penghuni Hunian Sementara (Huntara) di Kabupaten Aceh Tamiang.
Program bantuan yang dilaksanakan pada Senin (20/1) ini menyasar 152 Kepala Keluarga yang telah menempati Huntara. Bantuan yang disalurkan meliputi 600 paket sembako, 600 unit rice cooker, dan 600 unit lemari plastik sebagai upaya mendukung pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat pascabencana.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Agus Dwi Handaya selaku Managing Director Human Capital Danantara Asset Management, Endang Suraningsih selaku Direktur SDM dan Umum PTPN III (Persero), Gunadi selaku Direktur Operasional Hutama Karya, Andri Antoni selaku Regional Business Partner Head Bank Mandiri, perwakilan Bank Syariah Indonesia, IKAFEB USU, FHCI, serta unsur Pemerintah Daerah Aceh Tamiang.
Agus Dwi Handaya menekankan bahwa kegiatan sosial harus berorientasi pada dampak. “Kegiatan ini jangan dilihat dari sisi seremonialnya, melainkan dari manfaat yang dapat diberikan kepada masyarakat,” terangnya.
Sementara itu, Direktur SDM dan Umum PTPN III (Persero), Endang Suraningsih, menegaskan bahwa kolaborasi lintas BUMN dan pemangku kepentingan menjadi kunci dalam mempercepat pemulihan masyarakat pascabencana.
“PTPN III (Persero) sebagai Holding Perkebunan Nusantara berkomitmen hadir di tengah masyarakat, tidak hanya melalui kegiatan bisnis, tetapi juga melalui kepedulian sosial yang berkelanjutan. Sinergi seperti ini kami yakini mampu memberikan dampak nyata bagi pemulihan kehidupan warga Huntara,” tuturnya.
Pemerintah Daerah Aceh Tamiang memberikan apresiasi atas kolaborasi lintas institusi tersebut. Camat Karang Baru, Fakhrurrazi Syamsuyar, menyampaikan bahwa bantuan ini memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Huntara dan mendukung proses pemulihan sosial ekonomi warga.
Melalui sinergi ini, PTPN III bersama para mitra berkomitmen untuk terus menghadirkan program tanggung jawab sosial yang berkelanjutan dan memberikan dampak langsung bagi masyarakat.(E-2)
Berdasarkan penelusuran Media Indonesia, Sabtu (17/1) di Kabupaten Aceh Tamiang, Provinsi Aceh misalnya, ratusan ribu penyintas banjir masih krisis kebutuhan dasar.
Hingga kini, banjir yang terjadi di 10 kecamatan di Kabupaten Aceh Tamiang perlahan mulai surut dan jalur darat sudah bisa dilalui kendaraan.
Banjir bandang yang melanda daerah itu pada Rabu (26/11) mengakibatkan 18 orang meninggal dunia dan tiga orang dinyatakan hilang serta merusak ribuan rumah warga.
Kepala Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio Kelas II Banda Aceh, Luthfi, mengungkapkan bahwa sekitar 70% infrastruktur jaringan seluler di Aceh dalam kondisi baik
Calon anggota legislatif (Caleg) terpilih DPRK Aceh Tamiang, Sofyan, ditangkap polisi karena terlibat dalam peredaran 70 kg sabu, dibantu oleh adik iparnya dan dua anak buahnya.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved