Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
Gubernur Banten Andra Soni resmi menutup kegiatan bertema Pembinaan Profil Pelajar Pancasila dan Deklarasi Pelajar Anti Tawuran yang berlangsung di Markas Batalyon Infanteri 203/Arya Kemuning (Yonif 203/AK) pada Selasa (25/11/2025). Kegiatan tersebut menjadi penegasan komitmen dan dukungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten dalam memperkuat karakter pelajar membangun identitas yang positif.
Gubernur juga menyampaikan apresiasi mendalam kepada jajaran Yonif Arya Kemuning atas peran dalam membina para pelajar. Remaja menurut Gubernur kerap terdorong dinamika kelompok yang memengaruhi pola perilaku, termasuk tindakan agresif. Makanya, perlu perubahan norma kelompok guna mencegah tindakan kekerasan antar pelajar.
“Solusi terbaik untuk mencegah tawuran adalah mengubah norma kelompok dan membangun identitas kolektif yang positif. Melalui kegiatan bersama, event, festival, dan olahraga, hubungan antar sekolah akan semakin kuat dan rasa permusuhan dapat hilang,” ujarnya.
Kemudian, Andra Soni mengingatkan untuk selalu bijak dalam penggunaan media sosial sebagai langkah pencegahan provokasi dan perundungan yang sering menjadi pemicu konflik. Kepada para pelajar, Andra Soni mengingatkan bahwa mereka adalah aktor utama dalam upaya pencegahan kekerasan.
“Hari ini kalian mendeklarasikan bahwa pelajar Kota Tangerang berani mengatakan tidak untuk tawuran, tidak untuk kekerasan, tidak untuk bullying dan iya untuk masa depan,” tegasnya.
Gubernur Andra soni menilai, ada dampak positif dari pembinaan Yonif Arya Kemuning kepada para pelajar. Pembinaan yang dilakukan bisa memperkuat pendidikan karakter, literasi digital, serta ruang organisasi pelajar sebagai wadah pengembangan diri. Gubernur juga turut menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang mendukung penyelenggaraan kegiatan.
“Dua kali saya memimpin apel hari ini, dan kedisiplinan kalian luar biasa. Sikap tegap, semangat dan kesiapan menunjukkan bahwa nilai-nilai kedisiplinan benar-benar masuk ke diri kalian,” tuturnya.
Terakhir, Andra menegaskan komitmen Pemprov Banten untuk memperkuat pendidikan karakter, literasi digital, serta ruang organisasi pelajar sebagai wadah pengembangan diri. Ia turut menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang mendukung penyelenggaraan kegiatan. Gubernur juga menyampaikan pesan penutup bagi seluruh pelajar.
“Hormati guru, sayangi teman. InsyaAllah kalian akan menjadi generasi pintar, berkarakter, dan berguna di masa depan,” ujarnya
Di tempat yang sama, Komandan Yonif Arya Kemuning Letkol Inf I Gede Mahendra Subrata mengatakan, pihaknya mendukung pembentukan karakter pelajar yang positif. Yaitu sikap disiplin, hormat kepada orang tua, sesama pelajar, termasuk para guru.
“Prinsip utama yang kami tekankan adalah pembentukan karakter, hormat kepada orang tua, hormat kepada guru, hormat kepada sesama. Hal-hal teknis kami berikan langsung di lapangan dan para peserta merasakan sendiri proses pembinaannya sejak awal hingga kembali,” ujarnya. (Adv)
Gubernur Banten Andra Soni menerima penghargaan Kinerja Pemerintahan Daerah 2025 dari Kemendagri berkat keberhasilan menurunkan ketimpangan kesejahteraan.
Pemprov) Banten menyatakan siap bekerja sama dengan Pemprov DKI Jakarta mengatasi krisis lahan pemakaman yang kian mendesak di Ibu Kota.
Andra mencatat perkembangan properti lebih banyak didominasi oleh kelas menengah.
BANJIR melanda kawasan Ciwandan, Kota Cilegon, Banten, pada Jumat (2/1) malam. Musibah itu berdampak langsung pada masyarakat di sekitar kawasan Ciwandan.
ASTON Serang Hotel & Convention Center meraih empat penghargaan prestisius dalam GM Conference Archipelago berkat kinerja unggul.
Kombinasi dinamika atmosfer ini memicu potensi Hujan Sedang hingga Lebat. Masyarakat di Indonesia dihimbau untuk meningkatkan kesiapsiagaan terhadap potensi Hujan Lebat
ICW menyoroti operasi tangkap tangan (OTT) jaksa di Banten oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK. Menurut ICW reformasi di tubuh Kejaksaan lemah.
Kejaksaan Agung bergerak cepat setelah tiga jaksa di Banten ditangkap dalam kasus dugaan pemerasan terhadap warga negara Korea Selatan.
JAKSA Agung Sanitiar Burhanuddin menegaskan penangkapan tiga oknum jaksa di Banten atas kasus pemerasan dengan perkara tindak pidana umum terkait informasi dan transaksi elektronik (ITE).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved