Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

DBD di Purwakarta Meningkat, Warga diminta Bersihkan Lingkungan

Reza Sunarya
14/9/2025 18:32
DBD di Purwakarta Meningkat, Warga diminta Bersihkan Lingkungan
Ilustrasi(Freepik.com)

KASUS demam berdarah dengue (DBD) di Purwakarta meningkat dan diwaspadai Dinas Kesehatan Purwakarta. Dari data yang diperoleh  dengan total 1.088 kasus dan 14 kematian tercatat pada tahun 2024. Pada 2025 Januari hingga Juni terdapat 268 kasus DBD.

Untuk melakukan pencegahan terus meningkatnya DBD dan berbagai penyakit akibat genangan air serta sampah di musim penghujan, warga diminta waspada dan melakukan. gerakan kebersihan lingkungan. Seperti yang dilakukan perangkat Pemerintahan tingkat Kelurahan di Kecamatan Purwakarta Kabupaten Purwakarta/ Jawa Barat.

Kerja bakti gotong royong membersihkan lingkungan dari sampah dan sejumlah selokan dilakukan Warga dan aparat Kelurahan Nagri Tengah untuk meminimalisir warga dari ancaman DBD yang mulai meningkat di Kabupaten Purwakarta.

"Membersihkan lingkungan dari sampah, dan perbaikan saluran air yang tersumbat ini merupakan salah satu upaya pencegahan timbulnya berbagai penyakit terutama DBD dan Chikungunya," kata Kepala Kelurahan Nagri Tengah Engkun Kuntadi,Minggu (14/9).

Untuk meminimalisasi penyebaran DBD Di Kabupaten Purwakarta, Engkus berharap warga selalu menjaga kebersihan. Perkembangan DBD disebabkan oleh faktor lingkungan seperti curah hujan tinggi yang mendukung perkembangbiakan nyamuk Aedes aegypti.

"Perubahan iklim juga berkontribusi dengan suhu yang lebih tinggi dan kelembapan yang mendukung nyamuk hidup lebih lama, karena itu warga selalu memperhatukan dan menjaga lingkungan agar selalu bersih." pungkasnya.(H-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indrastuti
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik