Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
AKSES penghubung antara Malang-Lumajang melalui Kecamatan Ampelgading yang sempat terputus akibat tanah longsor, Minggu (29/6), berhasil dibuka kembali setelah tim gabungan menyingkirkan material tanah yang menutup jalan itu.
“Tim gabungan sudah menyingkirkan semua material yang menutup jalan di Ampelgading. Kini sudah dibuka kembali,” kata Kepala BPBD Jatim Gatot Subroto di Surabaya, Minggu (29/6).
Berdasarkan laporan dari BPBD Kabupaten Malang, kejadian tanah longsor dipicu oleh cuaca hujan deras yang terjadi wilayah Ampelgading. Hujan itu menyebabkan tergerusnya lapisan tanah yang berada di area tebing di sekitaran jalan nasional penghubung wilayah Kabupaten Malang dengan Kabupaten Lumajang. Akses jalan langsung terputus. Tim gabungan, kata Gatot, menuju lokasi untuk melakukan pembersihan.
“Karena ini jalan nasional maka melibatkan juga tim dari PU Pusat,” ucapnya.
Tim bersama petugas gabungan sempat mengalami kendala ketersediaan alat berat yang digunakan untuk membersihkan timbunan material longsor di badan jalan nasional itu. Namun setelah peralatan tiba, mereka langsung melakukan aksi pembersihan secara perlahan dan terbuka.
“Jalan nasional itu bisa kembali dibuka, tetapi dengan sistem satu arah,” ungkapnya.
Meski arus lalu lintas telah kembali normal pihak tetap menyiagakan personel untuk memantau perkembangan situasi di lapangan.(M-2)
Akses jalan di Bener Meriah Masih Terputus Akibat Banjir
Akses jalan nasional yang menghubungkan Kota Padangsidimpuan dan Kota Medan melalui Kecamatan Tarutung, Sumatera Utara, terputus akibat tanah longsor.
BANJIR di Kabupaten Blora, Jawa Tengah, meluas hingga merendam 10 kecamatan dengan ketinggian 1 meter.
bencana longsor di Kecamatan Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah membuat delapan perdukuhan atau dusun di empat desa masih terisolasi.
Bencana banjir dan tanah longsor yang melanda sejumlah wilayah di Aceh pada akhir November lalu meninggalkan dampak serius bagi petani, pekebun, dan petambak.
Selain itu, perhatikan tanda alam seperti awan Cumulonimbus yang berbentuk seperti bunga kol berwarna gelap, yang seringkali menjadi penanda akan terjadinya hujan lebat disertai petir.
DALAM empat hari puluhan bencana hidrometeorologi seperti banjir, longsor, dan angin puting beliung melanda Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.
Pasca-longsor Citeureup, Bogor,BMKG ingatkan potensi pergerakan tanah di Jawa Barat Selatan hari ini 13 Januari 2026 serta potensi cuaca ekstrem dapat menyebabkan bencana hidrometeorologi.
BMKG memperingatkan potensi hujan lebat hingga sangat lebat akibat cuaca ekstrem yang meluas di berbagai wilayah Indonesia pada periode 13–19 Januari 2026.
Sementara itu, cuaca ekstrem berupa angin kencang merusak rumah warga di Bekasi dan Sukabumi.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved