Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
KETUA Umum Partai NasDem Surya Paloh berkunjung ke Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (6/5) siang. Kedatangan Surya Paloh itu untuk membuka Rakerwil Partai NasDem NTT yang berlangsung 7- 9 Mei 2025 mendatang di Golo Mori Convention Center kawasan The Golo Mori Labuan Bajo.
Di Bandara Internasional Komodo, Labuan Bajo, Surya Paloh bersama rombongan DPP Partai NasDem disambut dengan acara adat serta iringan tarian Sanda oleh komunitas adat Manggarai.
Melalui tetua adat, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem NTT menyambut Surya Paloh dengan ayam jantan putih sebagai simbol ketulusan masyarakat NTT menyambut Ketua Umum NasDem itu.
"Pada Rabu 7 Mei besok, Surya Paloh diagendakan akan membuka secara resmi Rakerwil NasDem NTT," jelas Ketua DPW NasDem NTT, Edistasius Endi.
Edistasius menyebut Rakerwil tersebut akan dihadiri oleh 1.500 peserta terdiri dari Pengurus DPD Partai NasDem se-Provinisi NTT, Organisasi Sayap Partai NasDem, dan semua anggota Fraksi NasDem DPRD Provinisi NTT dan DPRD Kabupaten/kota se-NTT.
Rakerwil Partai NasDem NTT itu akan membahas sejumlah isu regional dan menetapkan rencana kerja dan program-program partai NasDem di tingkat wilayah Provinsi NTT.
"Rakerwil ini juga dilakukan untuk mengevaluasi program-program yang telah dijalankan sebelumnya, baik dari segi keberhasilan maupun tantangan NasDem NTT ke depan," kata Edistasius.
Bupati Manggarai Barat itu mengatakan, rakerwil menjadi forum strategis, karena menjadi momen seluruh pengurus dan kader NasDem NTT untuk berdiskusi dan menentukan arah kerja organisasi atau lembaga.
Selain itu, rakerwil menjadi wadah untuk menyusun rencana kerja tahunan atau bahkan lebih panjang, yang selaras dengan visi, misi, dan kebutuhan wilayah NTT.
"Rakerwil ini juga akan menghasilkan keputusan-keputusan penting terkait program dan strategi yang akan dijalankan di wilayah NTT," pungkasnya. (MM/E-4)
WAKIL Ketua MPR RI Lestari Moerdijat berharap momentum perayaan Natal di tengah situasi bencana dapat memperkuat nilai-nilai kebinekaan dan semangat gotong royong.
DPP Partai NasDem masih akan mengkaji dan mempelajari, kasus korupsi yang kini tengah dihadapi Ketua DPD Partai NasDem Kota Bandung Rendiana Awangga (RA).
DPP Partai NasDem memerintahkan seluruh kader untuk bergerak cepat, turun langsung ke lokasi bencana, dan hadir di tengah masyarakat yang terdampak banjir dan longsor
Pemerintah pusat didesak segera menetapkan status bencana nasional terhadap bencana banjir dan longsor besar yang melanda Sumatra Barat, Sumatra Utara, dan Aceh.
SEBANYAK 460 lebih pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) NasDem di 30 kecamatan di Kabupaten Karawang resmi dilantik, Minggu (23/11).
KETUA Fraksi Partai NasDem DPR RI, Viktor Bungtilu Laiskodat, menekankan pentingnya menggabungkan nilai spiritual dan pendidikan sebagai bagian untuk menuju masayarakat yang damai.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved