Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
WARGA Desa Julang dan Bakung, Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang pada 26-27 Februari mendapatkan pelatihan teknisi air conditioner (AC) dari PT Lami Packaging Indonesia (LamiPak Indonesia).
Pelatihan ini digelar lewat kerja sama dengan PT Pratama Aircon Mandiri sebagai penyedia materi dan instruktur serta juga merupakan vendor maintenance AC di Pabrik LamiPak Indonesia.
Program ini merupakan bagian dari pengembangan keterampilan dan peningkatan peluang kerja masyarakat sekitar bagi yang belum berkesempatan mendapatkan pekerjaan.
Melalui pelatihan ini, LamiPak Indonesia berupaya memberdayakan masyarakat dengan memberikan keahlian di bidang tertentu agar dapat bekerja secara mandiri maupun berwirausaha dalam bidang refrigerasi (AC).
Program ini menarik 45 pendaftar yang mengikuti tahapan seleksi mulai dari pendaftaran online, penyaringan administrasi, tes pengetahuan dasar seputar refrigerasi, hingga wawancara.
LamiPak memastikan setiap proses perekrutan dalam perusahaan selalu menerapkan standar, dilakukan secara transparan, terbuka, dan tanpa biaya.
Dari hasil seleksi, terpilih 17 peserta yang terdiri dari 10 warga Julang dan 7 warga Bakung.
Selama dua hari pelatihan, peserta mendapatkan materi tentang mengenai prinsip kerja AC, komponen indoor dan outdoor, peralatan servis dan perawatan AC, teknik pemeliharaan AC, serta penggunaan alat keselamatan bagi teknisi AC.
Bertempat di Sekretariat PGRI, Cikande, Serang, hari pertama pelatihan dihadiri Sekretaris Camat Syamsudin, yang dalam sambutannya mengapresiasi inisiatif LamiPak sebagai perusahaan di Cikande yang secara konsisten mendukung dan terjun langsung dalam pemberdayaan masyarakat.
Public Relations Manager LamiPak Indonesia Ahmad Rizalmi juga menyampaikan harapannya agar peserta dapat memanfaatkan pelatihan ini untuk membentuk usaha layanan AC keliling dan mengembangkan keterampilan mereka lebih lanjut secara berkelompok.
Selain itu, LamiPak berencana mendesain sudut di ruang balai desa Julang dan Bakung sebagai lapak Lamipak Bedaya, wadah bagi kelompok teknisi AC yang telah dilatih agar mereka memiliki workshop untuk menjalankan usaha service AC keliling.
Dengan begitu, BUMDes sebagai penanggung jawab dari kelompok teknisi AC dan kelompok usaha yang lain diharapkan dapat mengembangkan usahanya dan sehingga dapat lebih maju. (Z-1)
Fokus entitas adalah pada pemberdayaan, baik melalui peningkatan kemampuan komunikasi strategis maupun melalui dukungan emosional dan edukasi bagi perempuan.
GUNA membuka lapangan kerja bagi para ibu, Yayasan Indonesia Setara (YIS) berkolaborasi dengan OK OCE Forever kembali menggelar pelatihan pengolahan kuliner populer, yakni nugget dan dimsum mentai.
Enduro Entrepreneurship Program tidak hanya berfokus pada pemberian bantuan, tetapi juga pada penciptaan pelaku usaha bengkel yang tangguh, berdaya saing, dan siap mandiri.
Pelatihan pengembangan manajemen meningkatkan kompetensi dan daya saing sumber daya manusia.
EDP PPM Manajemen terus menghadirkan pembelajaran yang relevan dan aplikatif bagi para profesional lintas industri.
SYAIFULLAH, 39, warga Desa Dusun Slabayan, Desa Sejati, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang, Jawa timur, terlihat serius.
AC bekerja dengan cara menyerap panas dari dalam ruangan lalu membuangnya ke luar, sehingga suhu ruangan menjadi lebih sejuk dan nyaman.
“Adanya perubahan lahan, bangunan-bangunan semakin banyak sehingga menyebabkan panas yang lebih ekstrem,”
Dalam jangka panjang, cabang ini ditargetkan menjadi pusat koordinasi utama untuk wilayah Tangerang, Depok, hingga Bogor.
DAIKIN mengumumkan bahwa AC Nusantara Prestige akan diluncurkan mulai bulan Juli 2025 di berbagai toko elektronik dan platform penjualan online.
AC juga membantu mengurangi kelembaban sehingga udara terasa lebih sejuk dan nyaman. Berada terlalu lama di ruangan ber-AC memang nyaman, tetapi bisa berdampak buruk
Mijia Air Conditioner hadir dengan beragam fitur canggih, meliputi pendinginan yang dioptimalkan oleh kecerdasan buatan (AI), aliran udara yang lembut, kontrol cerdas yang dipersonalisasi
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved