Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
KEGIATAN operasi minuman keras (miras) dalam rangka Operasi Lilin Candi 2024 di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, ditingkatkan terutama menjelang perayaan Tahun Baru 2025.
Dalam operasi yang dilaksanakan di wilayah Kecamatan Juwiring, Kamis (26/12) malam, petugas berhasil menyita miras jenis ciu sebanyak sepertiga ton dari rumah seorang ketua RT.
Kegiatan operasi miras Unit Turjawali Satuan Sabhara Polres Klaten itu dipimpin oleh Wakapolres Kompol Tegar Satrio Wicaksono yang didampingi Kasat Sabhara AK Edris Prayitno.
Miras jenis ciu disita dari rumah W, 47, seorang ketua RT di Desa Tlogorandu, Kecamatan Juwiring. Operasi itu dilaksanakan menindaklanjuti adanya laporan masyarakat.
Wakapolres Kompol Tegar Satrio Wicaksono menjelaskan, kegiatan operasi ini bagian dari upaya memberantas peredaran miras yang meresahkan masyarakat di Klaten.
"Operasi pemberantasan peredaran miras ini sebagai langkah tegas Polres Klaten guna terwujudnya situasi aman dan nyaman, khususnya menjelang perayaan Tahun Baru," ujarnya.
Sementara, dalam operasi penyakit masyarakat (pekat) yang digelar di wilayah Kecamatan Cawas, petugas menyita 305 botol miras berbagai merek dari sebuah toko di Desa Japanan. (JS/E-2)
DALAM Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) yang dilaksanakan selama dua bulan terakhir Polres Klaten, Jawa Tengah, berhasil mengamankan 783 botol minuman keras (miras) dan 210 liter ciu.
Operasi Lilin Candi 2025, Polres Klaten menghadirkan Mobil Ayem, sebagai inovasi pelayanan publik kepada pemudik Natal dan Tahun Baru.
Polres Klaten menggelar rapat koordinasi lintas sektoral Operasi Lilin Candi 2025. Kegiatan rapat koordinasi (rakor) ini digelar di Aula Satya Haprabu Polres Klaten, Senin (15/12).
Kepolisian Resor Klaten menggelar apel bersama komunitas ojek online dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di halaman Mapolres Klaten, Senin (27/10).
Menghadapi musim hujan ekstrem, Polres Klaten menggelar apel kesiapsiagaan bencana, Rabu (15/10), dipimpin oleh Kapolres AKB Nur Cahyo Ari Prasetyo.
Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Klaten, Jawa Tengah, menangkap lima pemuda bersenjata tajam pelaku tindak kekerasan dan pengeroyokan di Klaten.
Polres Klaten menyalurkan beras SPHP di CFD Jl Pemuda Klaten, dengan harga Rp55.000 per sak lima kilogram atau Rp11.000 per kilogram.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved