Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
AIR bersih masih menjadi kendala di beberapa daerah di Indonesia. Salah satunya adalah yang dialami oleh masyarakat di Desa Mbuit, Kecamatan Boleng, Kabupaten Manggarai Barat, NTT.
Masyarakat di desa tersebut terpaksa harus melintasi rute perjalanan yang berbahaya yaitu bukit terjal dan berbatu dengan jarak perjalanan 4 kilometer setiap harinya hanya untuk mencapai sumber air bersih. Ini merupakan sebuah fakta yang menyatakan bahwa di era modern ini, meski air bersih menjadi kebutuhan dasar, tidak semua orang beruntung untuk memiliki akses air bersih yang mudah.
Dalam upaya untuk turut serta mengubah kehidupan warga Desa Mbuit, Yayasan Solar Chapter Indonesia bergerak dalam merealisasikan pilar pertama dari empat pilar Solar Chapter, yaitu penyediaan akses air bersih. Gerakan ini telah dilakukan sejak 2017 dan telah berhasil menghadirkan air bersih di lima desa, yaitu Desa Weimangoma, Sodana, Wekeke, Nanin, dan juga Kareka Nduku.
Pada tahun ini, misi Solar Chapter tidak hanya berfokus pada Desa Mbuit, namun juga diimplementasikan di empat desa lainnya, yaitu Desa Bisesmus, Boen, Tafuli, dan Golo Ketak.
Proyek yang diberi nama "Water for Mbuit" tersebut digerakkan oleh gabungan mahasiswa Indonesia dari universitas di Amerika Serikat dan Indonesia, yaitu University of California Los Angeles dan Institut Teknologi Bandung.
Tim Solar Chapter berasal dari multidisiplin yang berbeda-beda dari ahli teknik, desain, bisnis, hingga komunikasi, bekerja bahu-membahu untuk membantu warga Desa Mbuit.
Melinda Pudjo, Head of Corporate Communications & Sustainability PT ACE Hardware Indonesia Tbk berbagi semangat serupa. “Konsistensi ACE dalam mewujudkan akses air bersih bagi masyarakat di NTT merupakan wujud nyata dukungan ACE dalam peningkatan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat untuk berkontribusi dalam tujuan pembangunan berkelanjutan,” ungkap Melinda.
Selain itu, Aily Chandra, selaku Direktur PT Vision Ease Asia yang juga merupakan bagian dari Hoya Corporation, mengungkapkan kebanggaannya terhadap proyek ini.
“Kegiatan ini adalah bentuk komitmen kami untuk menciptakan kehidupan yang lebih layak untuk masa depan yang lebih baik,” ujar Aily.
Proyek penyediaan air bersih ini merupakan kunci utama menuju Indonesia Merdeka Air. Di tahun ini, Vision Ease dan ACE Hardware kembali memberikan dukungannya untuk mewujudkan misi kemanusiaan di Mbuit menyusul kontribusi mereka pada proyek “Water for Karekanduku” di tahun sebelumnya. Inisiatif ini bukan hanya mengenai pembangunan infrastruktur, tetapi juga tentang membangun masa depan yang cerah bagi mereka, penerus Bangsa Indonesia. (RO/E-1)
BMKG tetapkan status SIAGA hujan ekstrem di NTT dan hujan sangat lebat di Jawa pada 19 Januari 2026 akibat Siklon Nokaen dan dua bibit siklon.
Kepala Stasiun Meteorologi Kelas II El Tari Kupang, Sti Nenot'ek, mengatakan, saat ini Bibit Siklon Tropis 97S yang berada di wilayah utara Benua Australia
ANCAMAN longsor dan fenomena tanah bergerak terus menghantui warga Kampung Waso, Desa Golo Rentung, Kecamatan Lamba Leda, Kabupaten Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT).
PEMERINTAH Kota Kupang kembali menorehkan prestasi gemilang dalam penyelenggaraan pelayanan publik.
CUACA ekstrem berupa hujan disertai angin kencang terus melanda Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), dalam beberapa hari terakhir.
Pelayanan kesehatan yang aman dan bermutu di provinsi kepulauan
Donasi ini merupakan hasil penggalangan dana sukarela dari Aparatur Sipil Negara (ASN), pegawai BUMD, serta masyarakat Kabupaten Sumedang
Penyaluran donasi ini melalui BAZNAS sehingga diyakini bakal sampai ke tangan yang tepat dan membutuhkan.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berhasil menghimpun donasi masyarakat sebesar Rp3,1 miliar dalam rangkaian perayaan malam tahun baru 2026.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan memfasilitasi penggalangan dana kemanusiaan pada malam pergantian tahun 2026. Donasi tersebut ditujukan bagi masyarakat yang terdampak bencana.
VIVA Apotek bekerja samadengan Hansaplast menyalurkan donasi sebesar Rp50.000.000 kepada Yayasan Kanker Indonesia (YKI) sebagai bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR).
EKOSISTEM kreator digital di Indonesia terus menunjukkan perkembangan yang signifikan dalam beberapa tahun terakhir.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved