Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
Bertempat di Gedung Auditorium FMIPA UI, Sabtu (10/6) lalu, Dewan Pengurus Pusat Gerakan Anak Muda Minang Induk Keluarga Minangkabau (DPP GAMAMI IKM) menyelenggarakan Simposium Pemuda Minang, bertajuk “Energi Baru untuk Indonesia”.
Ketua GAMAMI Reza Eka Pahlevi S.T mengatakan simposium ini bertujuan mewadahi pemuda Minang dari berbagai bidang dan keahlian untuk betukar gagasan dan pikiran. Kegiatan ini, kata dia, diharapkan mampu menginspirasi pemuda untuk berperan aktif dalam berbagai sektor pembangunan, mulai dari ekonomi, pendidikan, budaya, lingkungan, sosial, hingga inovasi teknologi di masa mendatang.
Reza menuturkan kegiatan ini menjadi momentum persatuan dan kebangkinan anak muda minang untuk terus berkarya. Dalam simposium ini, peserta dapat bertukar pikiran dan saling belajar dari pengalaman satu sama lain serta mengidentifikasi tantangan dan peluang yang ada di daerah. “Melalui kolaborasi, pemuda Minang dapat membangun hubungan yang kuat, menggali potensi bersama, dan menciptakan inisiatif yang berdampak positif untuk daerah dan Indonesia,: ujar dia dalam keterangan resminya.
Komjen. Pol. (Purn.) Dr. Boy Rafli Amar, selaku Ketua Induk Keluarga Minangkabau mengatakan generasi muda minang harus disiapkan secara matang untuk menyambut bonus demografi dimasa yang akan datang. “Kegiatan ini menjadi wadah aspirasi dan diskusi anak muda minang untuk terus berkarya dan menjaga kecintaan terhadap minangkabau dalam etalase merah putih,” ujarnya dalam simposium tersebut.
Pembicara lainnya, Yemmelia, SE., M.Si, yang merupakan Sekjen IKM memberi kiat terkait career path. “Menentukan jalur karier yang tepat adalah proses yang melibatkan pemahaman diri, penelitian, dan eksplorasi. Lakukan introspeksi diri untuk memahami minat, nilai-nilai, keahlian, dan kepribadian kita.”
Di acara simposium, GAMAMI IKM meluncurkan IKM Academy, sebuah pelatihan gratis mengenai digital marketing, kewirsausahaan, IT ,dan skill lainnya. (RO/M-3)
KEPALA Staf Kepresidenan Moeldoko mengatakan perlu ada peningkatan sumber daya manusia (SDM) dari berbagai sektor di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN).
Sejumlah pimpinan organisasi pemuda lintas agama mengunjungi Vatikan, Rabu (21/8) yang menandai dimulainya kampanye Dokumen Abu Dhabi.
LOCAL Conference of Youth Indonesia 2024 mengadakan pre-event dengan tema Youth Synergy in Local Conference of Youth Indonesia di Badan Pengelola Dana Lingkungan Hidup Kementerian Keuangan.
I Nyoman Gede Riky Teresno Linggih berhasil lolos mewakili Provinsi Bali ke tingkat nasional untuk mengikuti serangkaian program Pertukaran Pemuda Antar Provinsi (PPAP)
Dubes Sandeep menyampaikan apresiasi atas persahabatan yang selama ini diberikan oleh keluarga besar UPH kepada komunitas India di Indonesia.
Jakarta Islamic Centre bersama Angkatan Belia Islam Malaysia (ABIM) sepakat untuk menginisiasi dialog perdamaian antar kelompok pemuda di kawasan ASEAN.
Generasi muda perlu ruang untuk kembali merumuskan harapan dan arah masa depan.
Generasi muda, termasuk yang tergabung dalam Karang Taruna, didorong untuk terus terlibat dalam memperkuat sektor ekraf.
Beberapa pemuda terlihat mengacungkan balok dan menghantamkan benda tersebut ke arah mobil yang melintas
PUTUSAN Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 135/PUU-XX/Tahun 2025 yang memisahkan pemilu nasional dan pemilu lokal dinilai berpotensi mengubah peta demokrasi Indonesia secara drastis.
Guru Besar UNJ, Abdul Haris Fatgehipon, menegaskan perlunya rekonstruksi gerakan kebangsaan dengan menempatkan pemuda sebagai aktor utama.
Prabowo mengajak para pemuda dan pemudi di seluruh tanah air dalam momen Hari Sumpah Pemuda untuk meneladani semangat persatuan yang telah diwariskan oleh para pendahulu bangsa
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved