Minggu 19 Februari 2023, 03:44 WIB

Ganjar Pranowo Populer Sampai Kalimantan Selatan

mediaindonesia.com | Nusantara
Ganjar Pranowo Populer Sampai Kalimantan Selatan

MI/HO
Kegiatan Sahabat Ganjar di Kalsel.

 

SEGALA bentuk torehan prestasi Ganjar Pranowo dalam membangun Jawa Tengah terdengar sampai penjuru nusantara. Hal tersebut juga diungkapkan Ketua DPC Sahabat Ganjar Kabupaten Banjar, Rizkoni pada kegiatan Cek Kesehatan Gratis yang berlangsung di Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Sabtu (18/2).

Rizkoni menyebutkan, pada kegiatan kali ini, masyarakat mendukung penuh Ganjar Pranowo untuk maju pada Pilpres 2024 mendatang.

"Pak ganjar sudah terkenal di masyarakat Banjar. Banyak pendukung beliau di sini. Suara masyarakat di sini satu untuk Bapak Ganjar sebagai Presiden Indonesia pada 2024," kata Rizkoni.

Baca juga: Beragam Kegiatan Inovatif Dilaksanakan Saga di Jabar

Kali ini, Sahabat Ganjar menggelar cek kesehatan gratis kepada masyarakat. Rizkoni menjelaskan alasannya melaksanakan kegiatan tersebut di Banjar.

"Kesehatan ini sangat penting atau kebutuhan yang paling utama untuk masyarakat. Apalagi disini pusat kesehatan dan kesadaran masyarakat masih kurang," ungkap Rizkoni.

Pada kegiatan kali ini, ribuan peserta turut menyemarakan kegiatan yang dilangsungkan relawan Ganjar yang aktif pada kegiatan sosial ini. Rizkoni juga berharap, setelah kegiatan ini para masyarakat bisa lebih peduli akan kesehatan mereka.

"Semoga dengan kegiatan ini bisa membantu masyarakat agar lebih peduli dengan kesehatan mereka," ucap Rizkoni.

Para peserta yang hadir pada cek kesehatan gratis ini begitu luar biasa banyak, Rizkoni juga menceritakan kegiatan yang berlangsung kali ini.

"Masyarakat yang hadir sangat banyak sampai petugas kesehatan kelelahan melayani masyarakat. Tapi masyarakat juga rela mengantri panjang untuk mendapatkan cek kesehatan gratis ini," jelas Rizkoni.

Setelah kegiatan cek kesehatan gratis ini, salah satu peserta bernama Ali Asgar mengucapkan syukur karena kesehatannya sangat baik.

"Alhamdulillah setelah saya cek kesehatan ternyata saya sehat-sehat saja. Tidak ada masalah kesehatan yang saya dapatkan. Tensi darah juga normal tinggal bagaimana saya tetap menjaga kondisi tubuh agat tetap sehat seperti ini," jelas Ali.

Ali sapaannya, mengajak keluarga serta kerabat untuk mengikuti kegiatan cek kesehatan gratis yang diadakan oleh relawan Ganjar yang aktif pada kegiatan sosial ini.

"Saya mengajak keluarga dulu. Tapi warga yang lain juga pada ikutan. Sebelumnya memang udah ada pemberitahuan juga kalau bakal ada cek kesehatan gratis dari Sahabat Ganjar," ungkap Ali.

Pada akhir kegiatan, Ali beserta keluarga sangat bersiap untuk mendukung Ganjar Pranowo menjadi Presiden Indonesia selanjutnya.

"Kami sangat setuju dan siap mendukung bapak Ganjar Pranowo menjadi Presiden Indonesia," tegas Ali.

"Nanti pada saat pemilu kami akan mendukung Pak Ganjar," pungkas Ali.

Selain cek kesehatan gratis, relawan Ganjar yang dekat dengan masyarakat ini membagikan juga ribuan paket sembako kepada para peserta. Hal ini diharapkan, bisa membantu ketersediaan pangan masyarakat untuk beberapa hari ke depan. (RO/OL-1)

Baca Juga

Dok. SDG kaltim

SDG Kaltim Akselerasi Sertifikasi Halal Lewat Pelatihan di Kota Samarinda

👤Mediaindonesia.com 🕔Sabtu 01 April 2023, 13:58 WIB
Tak hanya para pelaku UMKM, SDG Kaltim juga menanamkan ilmu-ilmu kewirausahaan kepada santriwati dari pondok...
Antara/Nyoman Hendra Wibowo.

Bersurat ke Luhut, Gubernur Bali Pastikan Terminal LNG Aman

👤Mediaindonesia.com 🕔Sabtu 01 April 2023, 12:13 WIB
Hasil kajian menyatakan tidak ada isu lingkungan yang muncul dalam pembangunan terminal khusus LNG. Demikian isi surat Gubernur Bali Wayan...
MI/SUSANTO

KPU dan Bawaslu Diminta Wujudkan Pemilu Berintegritas

👤Denny Susanto 🕔Sabtu 01 April 2023, 12:03 WIB
Keberadaan KPU dan Bawaslu bukan hanya untuk kegiatan sosialisasi atau rapat-rapat, tetapi harus memastikan bahwa pemimpin yang...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya