Headline

Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.

Fokus

Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.

Satu Lagi Korban Tewas Gempa Cianjur Ditemukan

Benny Bastiandy
30/11/2022 18:56
Satu Lagi Korban Tewas Gempa Cianjur Ditemukan
Evakuasi korban tewas gempa Cianjur, Jawa Barat.(ANTARA)

TIM SAR Gabungan, Rabu (30/11) kembali menemukan satu korban tewas gempa Cianjur, Jawa Barat. Dengan demikian, korban tewas gempa Cianjur saat ini mencapai 328 orang sedangkan korban hilang mencapai 12.

Hal itu diungkapkan Bupati Cianjur Herman Suherman, Rabu (30/11). Berkaitan dengan korban luka, kata Herman, terdata sebanyak 595 orang. Sedangkan korban luka berat sebanyak 61 orang.

"Sedangkan soal pengungsian, sesuai surat kami kepada camat dan kepala desa di wilayah kejadian bencana alam di 16 kecamatan, secara bertahap untuk kembali ke rumahnya masing-masing dengan catatan rumahnya tidak berbahaya," tuturnya.

Bagi warga yang rumahnya rusak sedang maupun ringan diharapkan bisa mengecek kondisi rumah mereka. Khususnya yang sudah diasesmen tim yang masih bergerak di lapangan. "Untuk kerugian materil sampai hari Rabu pukul 15.00 WIB, sudah terverifikasi sebanyak 17.864 rumah," jelasnya.

Rinciannya, rumah rusak berat sebanyak 4.376 unit, rusak sedang sebanyak 5.306, dan rusak ringan sebanyak 8.182 unit. Sementara infrastruktur yang rusak terdiri dari sekolah sebanyak 511 unit, tempat ibadah 190 unit, fasilitas kesehatan 14 unit, dan gedung/perkantoran 17 unit. (OL-15)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik