Headline

Presiden sebut negara butuh kepolisian tangguh, unggul, bersih, dan dicintai rakyat.

Fokus

Puncak gunung-gunung di Jawa Tengah menyimpan kekayaan dan keindahan alam yang luar biasa.

Puluhan Remaja Anggota Geng Motor Di Kota Medan Ditangkap

Yoseph Pencawan
31/10/2022 18:38
Puluhan Remaja Anggota Geng Motor Di Kota Medan Ditangkap
Ilustrasi(MEdcom)

JAJARAN Polrestabes Medan, Sumatera Utara menangkap 23 remaja anggota geng motor yang terlibat dalam tawuran dan perampasan kendaraan di Jalan Gagak Hitam, Ringroad, Kota Medan. 

"Tawuran dan perampasan itu terjadi di Jalan Gagak Hitam, Kecamatan Medan Sunggal, Ringroad, Kota Medan, Jumat (28/10) malam," ungkap Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Sunggal Kompol Chandra Yudha, Senin
(31/10).

Dia menuturkan, selama ini Jalan Gagak Hitam menjadi salah satu kawasan yang menjadi atensinya. Atensi diberikan karena di jalan itu kerap terjadi tawuran dan sudah meresahkan pengguna jalan serta warga sekitar.

Mereka yang terlibat tawuran kebanyakan dari kalangan remaja anggota geng motor. Aksi mereka juga selalu diberi penindakan oleh polisi, tetapi tetapi tindakan-tindakan tersebut masih saja muncul.

Seperti yang terjadi pada Jumat (28/10) malam, para remaja anggota geng motor kembali terlibat tawuran. Bahkan tidak sedikit dari mereka membawa senjata tajam.

Dari hasil penyelidikan, diketahui bahwa kejadian ini berawal saat para remaja anggota geng motor berkumpul di Simpang Sunggal, tepatnya di samping SPBU. Setelah kumpul, mereka kemudian berkonvoi.

Tidak lama berselang mereka melakukan penyerangan terhadap kelompok pelajar yang melintas di Jalan Gagak Hitam. Tidak hanya itu, mereka juga merampas dua sepeda motor milik pelajar-pelajar yang diserang.

Setelah melakukan pengejaran, polisi berhasil mengamankan 23 remaja yang diduga terlibat. Dari jumlah itu satu orang di antaranya sudah ditetapkan sebagai tersangka.

Remaja berinisal RH tersebut disangkakan menjadi pelaku perampasan sepeda motor. Dalam kasus ini polisi memiliki barang bukti berupa tiga senjata tajam dan satu gir sepeda motor.

Sebanyak tiga orang dari mereka dibebaskan polisi karena diyakini tidak terbukti terlibat langsung dalam konvoi tersebut. Sedangkan 19 remaja lain masih diproses polisi. (OL-15))



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik