Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
ANGGOTA Tim Ahli Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Henry Indraguna didaulat sebagai Warga Kehormatan Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT).
Pengangkatan dan pengesahan untuk Henry Indraguna, bertepatan dengan wisuda warga baru pendekar I 2022, di gedung pertemuan Desa Bero, Kecamatan Trucuk, Klaten.
Atas komitmen dan kepeduliannya kepada perkembangan seni bela diri pencak silat tersebut, Anggota Dewan Pakar Partai Golkar ini diangkat sebagai Warga Dewan Kehormatan di PSHT.
Dalam momentum tersebut juga dalam suasana jelang HUT Kemerdekaa ke-77 RI, Henry mengajak seluruh warga PSHT bisa menjadi pendekar kemerdekaan yang sesungguhnya.
“Saya bangga menjadi warga kehormatan PSHT. Menjadi kehormatan, saya bisa berada di tengah-tengah mereka. Ini merupakan organisasi olahraga yang termasuk besar di Indonesia bahkan keanggotaannya sudah sampai ke mancanegara," tandas Henry.
Henry berharap, kehadirannya di PSHT bisa memperkuat organisasi ini dengan membantu penuh kemajuan organisasi ini, ikut mensejahterakan, dan menguatkan persaudaraan antaranggota agar lebih dicintai masyarakat.
“Untuk itu saya mengajak seluruh pengurus, anggota untuk menguatkan solidaritas, persaudaraan saling bantu membantu, satu rasa, satu perjuangan dalam organisasi PSHT ini," tandas Ketua PPK Kosgoro 1957 ini.
Sementara itu, Ketua PSHT Cabang Klaten Riyadi mengatakan sebanyak 813 warga baru ini telah ditasbihkan dan disahkan sebagai pendekar tingkat I.
“Jadi di PSHT ini dalam perekrutan anggota baru tidak membedakan dari mana asal, suku, agama, semua bisa masuk dalam PSHT secara terbuka tanpa persyaratan yang menyulitkan," ujarnya.
Riyadi menambahkan, setelah para pendekar I ini disahkan, mereka selanjutnya harus mampu meneruskan perjuangan. Menjaga ajaran dan harus selalu ikut memelihara keamanan dan ketertiban di lingkungannya masing-masing.
"Intinya sebagai seorang pendekar harus bisa memberikan manfaat kepada orang lain, saling membantu mereka yang perlu bantuan kita baik diminta maupun tidak," tandasnya. (OL-8)
Jakarta merebut 42 medali emas di PON Bela Diri 2025.
Sekitar 30 persen perolehan medali Indonesia di ajang internasional, termasuk SEA Games, berasal dari cabang olahraga bela diri.
PON Bela Diri 2025 resmi digelar di Djarum Arena Kaliputu, Kudus, Jawa Tengah. Ajang tersebut dicanangkan bukan sekadar pesta olahraga tetapi menjadi panggung baru
Kompetisi ini diperuntukkan bagi atlet berusia 14–17 tahun, dengan tiga nomor yang akan dipertandingkan.
Keberhasilan tidak terlepas dari kesiapan fisik dan mental para atlet yang luar biasa.
PON Beladiri 2025 merupakan ajang inovatif yang diinisiasi KONI untuk mewadahi cabang olahraga beladiri non-Olimpiade yang belum memiliki tempat di PON reguler.
Program Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar (KBMKB) XXXII/2026 dilaksanakan di Desa Mlese, Kecamatan Cawas, Klaten. Kegiatan KBMKB dibuka oleh Bupati Hamenang Wajar Ismoyo.
Harga cabai rawit dan telur di Pasar Gedhe Klaten turun hari ini 13 Januari 2026. Cek daftar lengkap harga sembako terbaru jelang Ramadan.
Harga sejumlah komoditas pangan di Pasar Gedhe Klaten, Jawa Tengah, terpantau mulai stabil dan cenderung menurun, paling signifikan terjadi pada komoditas cabai dan telur ayam.
Penerima pupuk bersubsidi pada titik serah (PPTS) Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, menandatangani surat perjanjian jual beli (SPJB) pupuk bersubsidi tahun 2026.
Situasi arus lalu lintas dan mobilitas masyarakat di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, terpantau tertib, aman, dan kondusif selama liburan Natal dan Tahun Baru.
Langkah ini diambil guna memastikan rangkaian perayaan Natal di seluruh wilayah Klaten berjalan aman, lancar, dan kondusif.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved