Headline

. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.

Fokus

Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.

Harga Minyak Goreng di Kota Kupang Naik Lagi

Palce Amalo
23/3/2022 17:57
Harga Minyak Goreng di Kota Kupang Naik Lagi
Minyak goreng(ANTARA)

HARGA minyak goreng kemasan di Pasar Kasih, Kelurahan Naikoten 1 Kupang,  NTT naik lagi, Rabu (23/3) petang. Sesuai pantauan, harga minyak goreng yang sehari sebelumnya Rp21.000 per liter, naik menjadi Rp23.700 per liter.

Namun, untuk kemasan dua kilogram, harga yang terpantau masih sama seperti sehari sebelumnya yakni Rp50.000. "Harga minyak goreng naik lagi karena harga naik di distributor," kata Diana, pedagang sembako di pasar setempat.

Menurut Diana, penaikan harga membuat permintaan minyak goreng anjlok. "Hari ini hanya terjual tiga kemasan, kalau sebelum harga naik, terjual sampai puluhan kemasan ukuran satu liter," jelasnya.

Di Pasar Tradisional Oeba, Kelurahan Fatubesi, harga minyak goreng ukuran satu liter lebih mahal yakni Rp24 ribu per liter, naik tajam dari posisi 22 Maret 2022 sebesar Rp20 ribu per kilogram atau naik sebesar Rp4 ribu per liter.

"Harga minyak goreng naik karena rata-rata pedagang sudah memasok minyak goreng harga baru," kata Ahamad, pedagang di pasar tersebut.

Menurutnya, pada 18 Maret, harga minyak goreng masih Rp16.500 per liter kemudian naik menjadi Rp20 ribu per liter. "Permintaan minyak goreng menurun, tetapi warga tetapi membeli karena ini kebutuhan pokok," kata pedagang sembako tersebut. (OL-15)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik