Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
NILAI ekspor Sumatra Utara (Sumut) tak lama lagi akan bertambah dari pengiriman sarang burung walet empat perusahaan ke pasar Tiongkok.
Kepala Kantor Karantina Pertanian Medan Lenny Hartati Harahap mengungkapkan Sumatra Utara akan memiliki empat eksportir baru untuk produk sarang burung walet.
"Ada empat pelaku usaha sarang burung walet (SBW) dari Sumut yang akan masuk pasar Tiongkok," ujarnya, Kamis (24/2).
Karantina Medan kini sedang memberi pendampingan kepada keempat eksportir. Pendampingan itu agar eksportir bisa menghasilkan produk sesuai protokol ekspor dari pemerintah Tiongkok.
Pada sisi lain, Otoritas Kepabeanan Tiongkok (General Administration of Customs China/GACC) tengah memproses pengajuan eksportasi mereka. Lenny optimistis proses ini tidak akan berlangsung lama karena pembicaraan antara Indonesia dengan Tiongkok mengenai pembatasan ekspor SBW mengalami kemajuan pesat.
Baca juga: Empat Eksportir Sarang Burung Walet RI Lepas dari Pembatasan Tiongkok
Terlebih, pada perkembangan terkini GACC sudah membebaskan empat eksportir SBW Indonesia yang sempat terjerat pembatasan. Kemudian pembebasan satu eksportir lagi yang tinggal menyelesaikan masalah teknis.
Pada tahun lalu, GACC membatasi pemasukan produk SBW dari lima eksportir asal Indonesia ke negaranya. Sebanyak empat perusahaan mengalami pelarangan karena GACC menganggap mereka melebihi kapasitas ekspor saat pertama kali mendaftar pada 2017.
Sementara satu ekspotir lagi terganjal karena otoritas itu menilai kandungan Nitrit produknya melebihi ketentuan, yakni di atas 30 ppm.
Lenny melanjutkan, saat ini sudah ada 26 eksportir SBW Indonesia yang masuk pasar negeri Tirai Bambu. Dari jumlah itu, sebanyak enam eksportir diantaranya beroperasi di Sumut. Bila proses pengajuan di atas berjalan lancar maka akan ada 10 eksportir SBW asal Sumut yang masuk pasar Tiongkok. Penambahan jumlah perusahaan ini menjadi salah satu indikator terjadinya tren peningkatan ekspor SBW dari Sumut.
Dari data sertifikasi ekspor di wilayah kerjanya, tercatat sebanyak 1.313 kali pengiriman SBW sepanjang 2021. Frekuensi pengiriman itu membawa 301,05 ton SBW senilai total Rp3,7 triliun.
Menurut Lenny, peminat SBW dari Sumut tidak hanya Tiongkok. Berbagai negara lain juga berminat memasoknya, seperti Australia, Kamboja, Prancis, Hong Kong, Jepang, Malaysia, Amerika Serikat dan Korea Selatan.
"Selain ke pasar global, kita juga akan mendorong konsumsi SBW di dalam negeri. Sehingga industri ini makin berkembang dan masyarakat juga dapat merasakan manfaatnya bagi kesehatan," pungkas Lenny.(OL-5)
Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan neraca perdagangan barang Indonesia mengalami surplus sebesar US$38,54 miliar atau setara Rp645,7 triliun di sepanjang Januari-November 2025.
Industri penunjang minyak dan gas (migas) dalam negeri semakin menunjukkan peran strategisnya.
Holding UMKM Expo 2025 bertema "Ekosistem Bisnis UMKM Kuat, Siap Menjadi Jagoan Ekspor” menjadi wadah yang sangat baik untuk perkembangan UMKM.
Nilai ekspor non-migas Jawa Barat pada periode Januari hingga Oktober 2025 telah menyentuh angka USD 32,01 miliar.
Delapan perusahaan asal Jawa Timur ambil bagian dalam kegiatan Pelepasan Ekspor Serentak yang dipimpin Wakil Menteri Perdagangan Dyah Roro Esti Widya Putri.
Indonesia merupakan pasar yang sangat penting bagi produk Malaysia karena kedekatan budaya, selera, dan preferensi konsumen.
SEBUAH ledakan hebat mengguncang pabrik baja di wilayah utara Tiongkok pada Minggu (18/1), menewaskan sedikitnya dua orang. Insiden tersebut juga menyebabkan puluhan orang terluka.
Ledakan besar terjadi di pabrik baja Baogang United Steel, Mongolia Dalam, Tiongkok. Dua orang tewas, 84 luka-luka, dan 5 orang masih dinyatakan hilang.
Perdana Menteri Kanada Mark Carney dan Presiden Xi Jinping umumkan kemitraan strategis baru. Upaya Kanada kurangi ketergantungan pada AS di tengah perang tarif Trump.
Perdana Menteri Kanada Mark Carney bertemu Presiden Xi Jinping di Beijing. Kunjungan pertama dalam 8 tahun ini menjadi titik balik hubungan kedua negara.
RUSIA dan Tiongkok siap mendukung Iran yang dilanda protes dan diancam oleh Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump. Namun, dukungan itu akan berkurang jika AS melakukan aksi militer.
RUSIA mengancam akan mewujudkan kiamat jika Donald Trump menepati janjinya merebut Greenland.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved