Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Kota Semarang Zero Pasien Covid-19

Akhmad Safuan
20/11/2021 16:17
Kota Semarang Zero Pasien Covid-19
Ilustrasi(DOK MI)

SAAT ini, Kota Semarang, Jawa Tengah nihil pasien covid-19. Data diperoleh dari Dinas Kesehatan Kota Semarang jumlah warga terpapar covid-19 dirawat di rumah sakit menunjukkan nol pasien.

Namun untuk pasien rujukan dari luar daerah yang dirawat masih terdapat empat orang meskipun menunjukkan kemajuan dan mendekati kesembuhan.

"Alhamdulillah hari ini tidak ada lagi warga Kota Semarang terkonfirmasi positif covid-19 yang dirawat di rumah sakit, karena penanganan cepat dilakukan dan keberhasilan capaian vaksinasi serta ketaatan warga terhadap pelaksanaan protokol kesehatan," kata Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi.

Meskipun telah zero covid-19, lanjut Hendrar Prihadi, namun Kota Semarang yang saat ini berada di level 1 PPKM tetap melakukan kewaspadaan tinggi dengan memperlakukan protokol kesehatan secara ketat terhadap berbagai aspek kegiatan masyarakat, hal ini sebagai antisipasi penyebaran virus korona dan kembali muncul kasus.

Menyangkut Nataru mendatang, demikian Hendrar Prihadi, Pemerintah Kota Semarang siap untuk menjalankan PPKM leval 3 berikut dengan ketentuan di dalamnya, hal ini sebagai upaya mengantisipasi munculnya gelombang ketiga. "Kita tunggu juklak dan juknis untuk itu," tambahnya.

Sedang beberapa langkah untuk mengantisipasi gelombang ketiga, ungkap Hendrar Prihadi, saat ini sedang dipersiapkan beberapa langkah, selain dihimbau dan sosialisasi agar tidak mudik saat liburan Nataru, juga ditempuh langkah liburan secara bergantian (tidak bersama) juga pembatasan jumlah kunjungan di lokasi wisata. (OL-15)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya