Headline

Dalam suratnya, Presiden AS Donald Trump menyatakan masih membuka ruang negosiasi.

Fokus

Tidak semua efek samping yang timbul dari sebuah tindakan medis langsung berhubungan dengan malapraktik.

Gandeng Bank Mandiri, Herman Deru Optimistis Sumsel Mandiri Pangan 

Dwi Apriani
17/10/2021 16:40
Gandeng Bank Mandiri, Herman Deru Optimistis Sumsel Mandiri Pangan 
Kolaborasi Pemprov Sumsel dan Bank Mandiri dalam upaya mewujudkan Sumsel Mandiri Pangan.(MI/Dwi Apriani)

PEMERINTAH Provinsi Sumatra Selatan saat ini sedang fokus dalam mewujudkan Sumsel Mandiri Pangan (SMP). Di mana dalam program SMP tersebut dinilai akan semakin mendongkrak kesejahteraan masyarakat di Sumsel.

"SMP ini sangat penting agar pengeluaran masyarakat semakin rendah dan penghasilan semakin tinggi sehingga masyarakat akan semakin sejahtera," kata Herman Deru, Minggu (16/10)

Menurutnya, untuk mewujudkan hal tersebut, diperlukan dorongan gerakan menanam berbagai kebutuhan dasar secara mandiri di rumah masing-masing.

Terlebih, lanjutnya, upaya ini juga telah mendapat dukungan dari berbagai pihak seperti Bank Mandiri yang tentunya akan semakin mendorong kesuksesan program tersebut.

"Seperti cabai dan lainnya bisa ditanam di dalam pot. Sehingga warga yang tidak punya lahan juga bisa bercocok tanam. Ini yang kita dorong untuk menjadi perhatian Bank Mandiri dalam penyediaan perlengkapannya," ucapnya.

Ia berharap, dengan adanya masyarakat yang mandiri akan mengurangi sejumlah pengeluaran untuk kebutuhan pokok dalam rumah tangga. "Selain meningkatkan penghasilan, kita juga ingin masyarakat mengurangi pengeluaran. Ini yang kita coba untuk diterapkan kepada masyarakat," paparnya.

Tidak hanya itu, saat ini Bank Mandiri juga telah memberikan CSR sebagai bentuk kepedulian terhadap pembangunan di Sumsel. CSR tersebut diyakini akan berdampak pada kesejahteraan masyarakat yang mandiri. "Tahun lalu kita mendapatkan kuota KUR sebeaar Rp4,4 triliun, semuanya habis. Tahun ini kita mendapatkan kuota Rp5 triliun. Ini harus dimanfaatkan dengan baik sehingga akan mendorong peningkatan ekonomi masyarakat," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi mengatakan, Bank Mandiri seluruh Indonesia siap mendukung pembangunan di Indonesia. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan perekonomian nasional, secara khusus di Sumsel.

Pihaknya juga telah berkomitmen untuk melanjutkan kerjasama dalam bidang lainnya bersama Pemerintah Provinsi Sumsel. "Banyak kerja sama ke depan, bukan hanya spot kompleknya saja. Tetapi juga di bidang olahraga," ucapnya.

Tak hanya itu, pihaknya siap untuk support kegiatan olahraga, terutama basket ball di Sumsel. "Kita bisa dukung karena program Bank Mandiri adalah cabang basket," ucapnya.

Dia menambahkan, salah satu fokus Bank Mandiri adalah sektor unggulan di setiap daerah. Sumsel sendiri sangat kuat dengan ketahanan energi dan pertanian. "Kita optimistis ekonomi Sumsel dan nasional akan terus meningkat," ujarnya.

Dalam kegiatan ini pihak Bank Mandiri turut menyalurkan KUR secara simbolis kepada pelaku usaha di Sumsel. (DW/OL-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Denny parsaulian
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik