Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
BADAN Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Klaten, Jawa Tengah, hingga
awal musim hujan ini masih melakukan dropping (pengedropan) air bersih
ke beberapa desa yang dilanda kekeringan akibat kemarau.
Saat ini, sebanyak tujuh desa di empat kecamatan yang mendapatkan
bantuan air bersih tahun ini. BPBD Klaten melakukan pengedropan air
mulai awal musim kemarau atau tepatnya pada 4 Juni 2021.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Klaten, Rujedi Endro Suseno, menyebutkan sebanyak 675 tangki atau 3.375.000 liter air bersih telah tersalurkan ke tujuh desa yang kekeringan tersebut.
Tujuh desa kekeringan tahun ini, yakni Sidorejo, Tlogowatu, dan
Tegalmulyo di Kecamatan Kemalang; Kanoman di Kecamatan Karangnongko,
Bandungan di Kecamatan Jatinom; Wiro dan Ngerangan di Kecamatan Bayat.
Dari 675 tangki air itu didistribuskan ke Desa Sidorejo 148 tangki,
Tlogowatu 104 tangki, Tegalmulyo 146 tangki, Kanoman 39 tangki,
Bandungan 86 tangki, Wiro 24 tangki, dan Ngerangan 128 tangki.
Menurut Rujedi, BPBD Klaten hingga awal musim hujan ini belum
menghentikan kegiatan pengiriman air untuk warga tujuh desa di empat
kecamatan yang mengalami krisis air bersih akibat kemarau ini.
"BPBD Klaten masih mengirimkan bantuan air bersih karena sumber air di
tujuh desa itu belum berfungsi. Terlebih, saat ini di Klaten baru awal
musim hujan," jelasnya kepada Media Indonesia, Minggu (10/10).
Secara geografis, lima dari tujuh desa kekeringan terletak di kawasan
Gunung Merapi (Sidorejo, Tlogowatu, Tegalmulyo, Kanoman, dan Bandungan), dan dua desa lainnya (Wiro dan Ngerangan) di lereng Bukit Seribu.
Data BPBD Klaten, sebanyak 51 desa di 11 kecamatan merupakan daerah
rawan kekeringan di musim kemarau. Namun, musim kemarau tahun ini
kekeringan hanya terjadi di tujuh desa di empat kecamatan.
"Untuk penanganan daerah kekeringan, BPBD Klaten pada 2021 menganggarkan Rp241 juta. Ini untuk kegiatan pengedropan air sebanyak 750 tangki. Realisasinya hingga saat ini telah mencapai 675 tangki," tandasnya. (N-2)
BENCANA kekeringan melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah.
GUBERNUR Sumatra Barat Mahyeldi menyebut kondisi kekeringan air di Padang saat ini tergolong cukup ekstrem, terutama di Kecamatan Pauh dan Kuranji.
USAI banjir bandang menerjang Padang, Sumatra Barat, pada akhir November 2025 lalu, dua irigasi rusak total.
Studi terbaru mengungkap rangkaian kekeringan panjang berperan besar dalam kemunduran Peradaban Lembah Indus, memicu penyusutan kota dan pergeseran permukiman secara bertahap.
Kebutuhan untuk penanganan kekeringan dari tahun ke tahun terus bertambah sehingga perlu dicari upaya lain seperti mencari sumber air baru.
Gelombang panas, terutama pada siang hari, mempercepat penguapan air dari daun dan tanah, menurunkan ambang kekeringan.
HARGA bahan pangan fluktuatif di Pasar Gedhe Klaten, Jawa Tengah, menjelang Ramadan 1447 H/2026.
Sanggar memiliki peran strategis sebagai mitra pemerintah dalam pelestarian dan pengembangan seni budaya.
Program Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar (KBMKB) XXXII/2026 dilaksanakan di Desa Mlese, Kecamatan Cawas, Klaten. Kegiatan KBMKB dibuka oleh Bupati Hamenang Wajar Ismoyo.
Harga cabai rawit dan telur di Pasar Gedhe Klaten turun hari ini 13 Januari 2026. Cek daftar lengkap harga sembako terbaru jelang Ramadan.
Harga sejumlah komoditas pangan di Pasar Gedhe Klaten, Jawa Tengah, terpantau mulai stabil dan cenderung menurun, paling signifikan terjadi pada komoditas cabai dan telur ayam.
Penerima pupuk bersubsidi pada titik serah (PPTS) Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, menandatangani surat perjanjian jual beli (SPJB) pupuk bersubsidi tahun 2026.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved