Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
MESKI hujan masih turun, hutan dan lahan di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir, Sumatra Selatan, juga sudah diusik titik panas. “Sejak Maret, ada 73 titik panas,” kata Kepala BPBD Junaidi Anuar, kemarin.
Daerah itu sudah bersiap. BPBD bergerak bersama tim gabungan yang terdiri atas kepolisian, TNI, dan Manggala Agni. Di setiap kecamatan sudah dibentuk posko dan minimal ada 15 personel di setiap posko.
Ketua Tim Patroli Manggala Agni, Andi Setiawan, mengaku memberikan perhatian lebih untuk dua wilayah, yakni Betung dan Karang Tanding. “Kami terus giatkan patroli dan mengunjungi warga, mengimbau mereka tidak melakukan pembakaran untuk menyiapkan lahan yang akan ditanami.”
Kemarin, BMKG El Tari, Kupang, Nusa Tenggara Timur, memantau adanya satu titik panas di Umbu Ratu Nggay, Kabupaten Sumba Tengah. “Sebaran titip panas berkurang. Tapi, Sumba Tengah dan Sumba Timur harus tetap waspada karena belum bebas dari ancaman kebakaran hutan dan lahan,” kata Kepala BMKG El Tari, Agus Sudiono Abadi.
Aktivis Wahana Lingkungan Hidup NTT, Umbu Tamu Rihi, mengatakan kebakaran di Sumba selalu terjadi setiap kemarau. “Warga membakar untuk dapat rumput baru bagi ternak dan membuka lahan pertanian.” (DW/PO/N-2)
Tim gabungan Polda Kalbar, BPBD Kubu Raya, dan pemadam swasta memadamkan karhutla seluas empat hektare yang berlangsung lima hari di radius 1–2 kilometer dari Bandara Supadio.
Pemerintah kini mengedepankan perubahan paradigma pengendalian karhutla dengan fokus utama pada pencegahan sebagai langkah antisipatif.
Studi terbaru Cedars-Sinai mengungkap lonjakan drastis serangan jantung dan gangguan paru pasca-kebakaran hutan LA Januari 2025.
PEMERINTAH Provinsi (Pemprov) Riau akan mengakhiri masa status siaga darurat Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) pada 30 November 2025.
Efikasi masyarakat dan norma kelompok terbukti lebih berpengaruh terhadap partisipasi pencegahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) dibandingkan pendekatan berbasis rasa takut.
BMKG melakukan Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) 2025 untuk mengantisipasi cuaca ekstrem dan mencegah kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di berbagai daerah.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved