Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
ANGGARAN untuk penanganan covid-19 di Kabupaten Sidoarjo saat ini dipastikan masih aman dan mencukupi. Sebab belum separuhnya terpakai dan menyisakan lebih dari Rp200 miliar.
Kabupaten Sidoarjo yang masuk wilayah Surabaya Raya telah melakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) tiga periode berturut-turut. Kini di era transisi kenormalan baru atau new normal, penanganan covid-19 masih terus dilakukan.
Sejak awal penanganan covid-19 hingga awal memasuki masatransisi new normal, sudah hampir Rp200 miliar dana dikucurkan. Namun totalanggaran untuk penanganan covid-19 di Sidoarjo mencapai Rp407 miliar, sehingga saat ini masih menyisakan lebih dari Rp200 miliar.
Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin mengatakan, pihaknya harus bisa memanage potensi agar di masa pandemiini tidak kehabisan potensi dan anggaran. Sebab meski PSBB sudah selesai dilaksanakan, namun virus korona masih akan lama atau bahkan tidak bisa hilang dari lingkungan manusia.
Anggaran penanganan covid-19 di antaranya untuk rapid test massal, kampung tangguh, sosialisasi penanganan covid-19, berbagai alat pencegahan seperti masker, hand sanitiser, aneka alat pelindung diri,hingga kebutuhan logistik warga terdampak.
Namun terkait anggaran penanganan covid-19 di Sidoarjo, kata Nur Ahmad, juga diawasi panja DPRD Kabupaten Sidoarjo. Panja penanganan covid-19 DPRD Sidoarjo ini mungkin tidak ada di daerah lain.
"Jadi apa yang dilakukan gugus tugas, panja akan mencermati, mengawasi dan mengontrol, sehingga kinerja gugus tugas bisa terukur, proposional dan akuntabel," kata Nur, Senin (15/6).
Nur Ahmad yang juga pelaksana tugas Bupati Sidoarjo ini juga mengaku, tidak ragu menyuruh pembelian alat rapid test untuk sekitar 50 ribu lagi. Alat rapid test akan digunakan untuk warga di zona merah, pesantren-pesantren dan tempat lain. (OL-13)
Baca Juga: Ogah Rapid Test, Pedagang Pasar Taman Sidoarjo Dijemput Paksa
POLISI menyita puluhan unit motor dan mobil yang diduga hasil kejahatan di sebuah gudang barang bekas (rongsokan) di Dusun Beciro, Desa Jumputrejo, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo.
SEBANYAK 200 unit becak listrik bantuan Presiden Prabowo Subianto, diserahkan ke para tukang becak lansia di Kabupaten Sidoarjo, Rabu (21/1).
SEKELOMPOK anak muda dari perguruan silat diamankan polisi karena melakukan konvoi yang meresahkan warga dan pengendara lain di Sidoarjo, Jawa Timur.
Banjir yang menggenangi areal sekolah ini sudah terjadi sejak akhir November 2025 lalu dan belum surut hingga sekarang.
Beragam sajian kesenian lokal akan tampil sepanjang acara, mulai dari jaranan HIPREJS, Tari Massal Remo Munali Patah dengan puluhan penari serta Ludruk Opera Sekar Kawedhar.
Operasi yang merupakan bagian dari rangkaian Operasi Lilin Semeru 2025 ini dilakukan secara acak dengan menyasar para pengemudi dan kru bus
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved