Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Sosial Juliari P Batubara terus mengawal penyerahan bantuan sosial tunai (BST) untuk warga terdampak pandemi. Akhir pekan lalu, dia melihat penyerahan dan berdialog dengan warga di Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
"BST tahap pertama sudah dicairkan untuk 2,8 juta lebih keluarga penerima manfaat. Setiap keluarga menerima Rp600 ribu per bulan selama 3 bulan," kata Juliari. Dia menjanjikan BST tahap kedua juga se gera dicairkan. "Sesuai arahan Presiden, warga harus sudah menerima kucuran dana sebelum Lebaran."
Di Cikampek, ada 50.234 kepala keluarga yang mendapat BST. Selain datang ke Kantor Pos Indonesia, sejumlah warga berhak men dapat pengantaran dana ke rumah yang dilakukan petugas PT Pos. Sementara itu, Pemprov Jawa Barat mengaku sudah menyalurkan bantuan sosial untuk 240.426 keluarga di 27 kabupaten dan kota.
"Bantuan sosial tahap pertama ini akan tuntas pada 23 Mei, sebelum Lebaran," kata Kepala Dinas Perindustrian M Arifi n Soedjayana. Untuk bantuan sosial, Pemprov Jabar menganggarkan dana Rp5 triliun bagi sekitar 1 juta kepala keluarga. Bentuknya uang tunai Rp150 ribu dan sembako senilai Rp350 ribu.
Kebijakan berbeda dilakukan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Selain memberikan bantuan sosial untuk warga di daerahnya, ia juga menyiapkan paket sembako untuk warga asal Jateng yang bekerja di Jabodetabek dan tidak bisa mudik.
"Sudah dilaksanakan dua hari terakhir. Untuk warga Jateng di Jakarta Timur ada 2.707 paket, Bogor 990 paket, Depok 1.027 paket, Tangerang 967 paket, dan Bekasi 1.309 paket. Total warga Jateng di sekitar Jakarta mencapai 27.400 orang," lapor Ganjar. Masih di Jawa Tengah, Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat menyalurkan bantuan paket buka puasa bagi tenaga medis di RSUD Sunan Kalijaga, Kabupaten Demak. "Ini bentuk terima kasih atas kerja keras tim medis," ungkap Khoirul Anwar, koordinator Sahabat Lestari. (CS/BY/HT/BB/DW/TS/LD/YH/ FB/PO/RF/HI/MR/N-2)
Menteri Sosial Saifullah Yusuf meninjau langsung penyaluran Bantuan Langsung Tunai Kesejahteraan Rakyat (BLT Kesra) hari terakhir yang dilaksanakan di Kantor Pos Cikini, Jakarta Pusat.
Pemerintah menyalurkan BLT Kesra tersebut sekaligus untuk tiga bulan yakni Oktober, November dan Desember 2025.
Pemerintah terus mempercepat penyaluran Bantuan Langsung Tunai Kesejahteraan Rakyat (BLT Kesra) ke seluruh wilayah Indonesia, termasuk daerah-daerah terdampak bencana Sumatra.
Pos Indonesia menunjukkan perannya sebagai perpanjangan tangan negara melalui penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLTS) Kesejahteraan Rakyat (Kesra) di Kota Padang.
Bantuan langsung tunai (BLT) untuk para korban bencana Sumatra, yakni Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.
Di tengah tekanan ekonomi yang masih membayangi sebagian warga, Bantuan Langsung Tunai Kesejahteraan Rakyat (BLT Kesra) menjadi penyangga penting.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved