Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Gubernur Babel Pastikan Mahasiswa di Taiwan Aman dan Sehat

Rendy Ferdiansyah
29/1/2020 19:22
Gubernur Babel Pastikan Mahasiswa di Taiwan Aman dan Sehat
Gubernur Provinsi Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman Djohan(ANTARA)

GUBERNUR Provinsi Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman Djohan memastikan para mahasiswa asal Babel yang kuliah sembari  kerja di Taiwan aman dari wabah virus corona.

"Untuk itu, saya tidak meminta seluruh mahasiswa asal Babel yang kuliah di Taiwan untuk pulang terkait mewabahnya virus korona," kata Erzaldi, Rabu (29/1).

Menurutnya seluruh mahasiswa Babel yang kuliah di Taiwan sudah mengetahui apa yang harus dilakukan para mahasiswa, untuk mengantisipasi agar tidak terjangkit virus korona.

"Mahasiswa kita di Taiwan aman. Kita tidak akan menginstruksikan mereka untuk pulang. Mereka pasti sudah tahu cara mengantisipasi virus tersebut," kata Erzaldi lagi.
 
Kendati demikian, ia meminta kepada seluruh mahasiswa Babel yang mengikuti program beasiswa kuliah di Taiwan untuk tidak panik.

"Intinya tidak usah panik, saya rasa pemerintah Taiwan pun memperketat pengawasan agar virus tersebut tidak masuk Taiwan," ujarnya.

Erzaldi juga memastikan tidak ada warga Babel yang kuliah di daerah Wuhan Tiongkok.

"Saya rasa tidak ada mahasiswa kita yang bekerja di Wuhan Tiongkok, kecuali di Taiwan," ungkap dia.

baca juga: Cegah Virus Korona, Bupati Klungkung Tingkatkan Kewaspadaan

Ia menambahkan tidak akan mengeluarkan imbauan untuk melarang warga Babel pergi ke Tiongkok.

"Kita tidak larang, kalau memang itu suatu kepentingan silahkan kalau memang mau ke Tiongkok, tuturnya.

Yang terpenting menurut Erzaldi, tetap jaga kesehatan, gunakan masker, dan sepulang dari Tiongkok untuk mengecek kesehatan ke rumah sakit. (OL-3)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya