Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
Ratusan hektare lahan persawahan di Kabupaten Flores Timur (Flotim), Provinsi Nusa Tenggara Timur terancam gagal panen akibat kekeringan yang terus meluas sehingga menurunkan debit air di daerah ini.
Kekeringan yang suah berlangsung selama 5 bulan ini, mengakibatkan lahan-lahan persawahan tidak dapat ditanami padi karena sejumlah irigasi mulai mengering dan tidak dapat mengairi lahan persawahan.
Saat dihubungi Sabtu malam (27/7), Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Flores Timur, Anton Wukak Sogen mengakui sedang berada di salah satu lahan persawahan yang mengalami penurunan debit air akibat kekeringan. Kondisi kekeringan ini merata hampir di seluruh wilayah Flotim.
"Saat ini saya berada di salah satu lahan persawahan di Desa Konga, dan melihat langsung kondisi air di sini. Debit air di sini terus menurun, sehingga saya bersama tim pertanian dan penyuluhan telah mengimbau kepada masyarakat agar memanfaatkan air sebaik-baiknya dan lebih menghemat," kata Anton.
Anton menjelaskan sebanyak 19 kecamatan di Kabupaten Flores Timur terkena dampak kekeringan. Sejumlah sumber air dan irigasi mulai turun debit airnya.
"Ada juga sejumlah irigasi yang mulai mengering sehingga lahan sawah tidak dapat ditanami padi lagi, seperti lahan persawahan di Waiwadan seluas 80 hektare dan di Watanpao sekitar 20 hektare," jelas Kadis Pertanian Kabupaten Flores Timur Anton Sogen.
Lebih lanjut, Anton pun menambahkan telah menyampaikan permohonan bantuan kepada Kementerian Pertanian di Jakarta dan Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTT) untuk membantu pembangunan sumur bor di wilayah Flores Timur untuk mengatasi krisis air. (OL-09)
Studi terbaru mengungkap rangkaian kekeringan panjang berperan besar dalam kemunduran Peradaban Lembah Indus, memicu penyusutan kota dan pergeseran permukiman secara bertahap.
Kebutuhan untuk penanganan kekeringan dari tahun ke tahun terus bertambah sehingga perlu dicari upaya lain seperti mencari sumber air baru.
Gelombang panas, terutama pada siang hari, mempercepat penguapan air dari daun dan tanah, menurunkan ambang kekeringan.
BEBERAPA desa di kawasan lereng Gunung Merapi, di Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, kini mengalami kekeringan
Pemantauan Media Indonesia, Kamis (31/7) hujan masih turun di sejumlah daerah di Jawa Tengah terutama di kawasan pegunungan dan dataran tinggi, namun dengan intensitas yang menurun.
Mundurnya musim tanam disebabkan adanya revitalisasi atau perbaikan saluran irigasi baik air yang mengalir melalui Saluran Induk Cipelang dan Saluran Induk Sindupraja.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved