Headline

Presiden Prabowo resmikan 80.000 Koperasi Merah Putih di seluruh Indonesia.

Fokus

Terdapat sejumlah faktor sosiologis yang mendasari aksi tawur.  

Pemkab Klaten Gelar Musrenbang RKPD 2020

Djoko Sardjono
28/3/2019 14:20
Pemkab Klaten Gelar Musrenbang RKPD 2020
Peserta Musrenbang RKPD Kabupaten Klaten 2020(MI/Djoko Sardjono)

PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Klaten, Jawa Tengah, melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) 2019, Kamis (28/3).

Penyelenggaraan musrenbang tahun ini, yang dibuka oleh Bupati Sri Mulyani, dalam rangka penyusunan rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) 2020.

Musrenbang RKPD, kata Kepala Bappeda Klaten Sunarna, untuk memperoleh saran dan masukan dalam penyempurnaan rancangan awal RKPD Kabupaten Klaten 2020.

Pelaksanaan Musrenbang RKPD melibatkan unsur perangkat daerah, organisasi masyarakat, organisasi profesi dan asosiasi, LSM, pers, dan perwakilan kecamatan. Jumlah peserta total sekitar 400 orang.

Tema Musrenbang RKPD Klaten 2020, yaitu peningkatan tata kelola pemerintahan dan penguatan potensi lokal yang berorientasi pada pemerataan kesejahteraan masyarakat.

 

Baca juga: GTT/PTT Non-K2 Klaten Minta Perbaikan Kesejahteraan

 

Dengan demikian, pembangunan Kabupaten Klaten 2020 diprioritaskan untuk peningkatan kapasitas penyelenggaraan tata kelola pemerintahan, penguatan ekonomi daerah, dan peningkatan kualitas pembangunan manusia.

Selain itu, lanjut Sunarna, pengurangan tingkat kemiskinan dan pengangguran, pemerataan kualitas dan kuantitas infrastruktur,  peningkatan kualitas lingkungan hidup, dan pengurangan risiko bencana.

Melalui pembahasan kelompok (bidang ekonomi, sosial budaya, dan infrastruktur) prioritas pembangunan yang disepakati dapat mempercepat peningkatan kesejahteraan masyarakat, meningkatkan daya saing daerah, serta dapat bersinergi dengan kebijakan pemerintah provinsi dan pusat agar tercapai tujuan pembangunan nasional. (OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dwi Tupani
Berita Lainnya