Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Golkar Prioritaskan Dedi Mulyadi

Arga Sumantri
19/12/2017 13:08
Golkar Prioritaskan Dedi Mulyadi
(MI/SUSANTO)

DEDI Mulyadi berpeluang besar didukung Golkar pada Pemilihan Gubernur Jawa Barat (Pilgub Jabar) 2018. Ketua Harian DPP Partai Golkar Nurdin Halid mengisyaratkan arah dukungan beralih dari Ridwan Kamil (Emil) ke kader partai beringin.

"Dedi Mulyadi prioritas utama, dia ketua DPD Golkar, surveinya bagus, sekarang urutan ketiga. Punya potensi untuk memenangkan," kata Nurdin di sela-sela Munaslub Golkar di JCC Senayan, Jakarta, Selasa, 19 Desember 2017.

Namun, kelanjutan sikap Golkar di Pilkada Jabar maupun daerah lainnya dibahas besok. Nurdin optimistis Golkar belum terlambat. "Besok kita rapat pilkada untuk menentukan (calon), masih banyak waktu," ucap dia.

Di sisi lain, Nurdin belum bisa menyimpulkan apakah Golkar benar-benar menutup pintu untuk Emil. Segala sesuatu bisa terjadi dalam dunia politik. "Dalam istilah politik tidak ada menutup, kita lihat dinamika politiknya ke depan. Kita lihat besok," tegas dia.

Partai Golkar mencabut surat rekomendasi pencalonan pasangan Ridwan Kamil-Daniel Mutaqien Syafiuddin sebagai calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat. Surat pencabutan ditandatangani Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Sekretaris Jenderal Idrus Marham.

Emil dinilai tak konsisten. Ia tak kunjung mengumumkan calon pendamping. Padahal, Golkar telah mendeklarasikan Emil berpasangan dengan kadernya, Daniel Mutaqien. (MTVN/OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akhmad Mustain
Berita Lainnya