Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
MASSA Reuni 212 menggelar shalat gaib di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Selasa (2/12), sebagai bentuk doa bersama untuk korban bencana yang terjadi di Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat. Shalat gaib dipimpin Habib Hamid bin Abdullah Alkaff dari atas panggung utama.
“Kita sama-sama shalat gaib untuk saudara-saudara kita korban bencana di Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat,” seru pembawa acara dari atas panggung sebelum ibadah dimulai.
Tidak berhenti pada doa bersama, panitia Reuni 212 juga memulai penggalangan dana dari para peserta aksi. Bantuan itu ditujukan untuk masyarakat yang terdampak langsung bencana di wilayah Sumatra.
Ketua Steering Committee Reuni 212, KH Ahmad Sobri Lubis, menegaskan penggalangan dana menjadi komitmen aksi kemanusiaan pihaknya.
“Penggalangan dana untuk saudara-saudara kita yang terdampak bencana di Aceh, di Sumatra Utara, Sumatra Barat,” ujarnya.
Sobri menambahkan, donasi yang terkumpul tidak hanya akan disalurkan ke wilayah bencana di dalam negeri, tetapi juga untuk warga Palestina dan Sudan yang hingga kini masih berada dalam situasi konflik.
Ia menyebut aksi tersebut sebagai bentuk solidaritas yang tetap dijaga meski kondisi sosial dan ekonomi sedang tidak mudah.
“Insyaallah ta’ala, kita ambil keberkahannya hari ini. Semoga Allah catat semuanya sebagai andil jihad kita dalam membantu. Walaupun era ini serba susah, kita tidak diam. Kita tetap bisa berbuat, entah lewat doa atau infak yang kita keluarkan dengan niat ikhlas,” kata Sobri. (Far/P-3)
Qunut nazilah pernah diamalkan oleh Rasulullah SAW selama sebulan ketika kehilangan para sahabatnya di Bi’r Mu‘anah.
MAJELIS Ulama Indonesia (MUI) mengajak umat Islam untuk melaksanakan shalat gaib bagi para syuhada di Palestina akibat agresi Israel.
PP Muhammadiyah menyerukan kepada umat Islam untuk mengumpulkan doa dan shalat ghaib bagi kaum muslimin Palestina yang menjadi korban serangan Israel.
PBNU mengeluarkan pernyataan sikap terkait meletusnya eskalasi konflik perang antara Israel dan kelompok militan Palestina, Hamas.
KLH menjalankan penegakan hukum lingkungan menyusul keputusan Presiden Prabowo Subianto mencabut izin 28 perusahaan yang menyebabkan bencana banjir di sumatra
PRESIDEN Prabowo Subianto mencabut izin 28 perusahaan setelah bencana banjir Sumatra. LBH Padang Adrizal mengingatkan agar memastikan lahan bekas konsesi tak dialihkan
LBH Padang menyoroti langkah Presiden Prabowo Subianto yang mencabut izin 28 perusahaan setelah bencana banjir Sumatra tak boleh hanya pencitraan atau lip service negara
Pencabutan izin 28 perusahaan oleh pemerintah tidak berhenti pada sanksi administratif.
ANCAMAN besar korban penyintas bencana di Aceh bukan hanya rumah yang digulung gelombang banjir bandang pada 24-27 November 2025 lalu.
Kepala BNPB memastikan setiap kepala keluarga yang kehilangan rumah akan memperoleh satu unit hunian, meski sebelumnya tinggal bersama dalam satu rumah.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved