Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
KETUA DPRD DKI Jakarta Khoirudin menegaskan pihaknya bersama Pemerintah Provinsi DKI berkomitmen untuk mempercepat transisi transportasi umum ramah lingkungan.
Konversi armada bus Trans-Jakarta dari bahan bakar minyak ke listrik disebut sudah berjalan dan akan diperluas hingga mencapai target besar pada 2030.
Hal itu diungkapkan Khoirudin dalam diskusi Elektrifikasi Angkutan Umum dalam Mendukung Penggunaan Energi Bersih, di Jakarta, Selasa (16/9). “Alhamdulillah, 2.600 bus sudah diganti listrik dan targetnya sampai 2030 ada 10.000 bus yang akan diganti,” ujar Khoirudin.
Langkah tersebut, sambung dia, memberikan dampak signifikan terhadap kualitas udara. Jakarta menjadi provinsi pertama di Indonesia yang memperoleh Sertifikat Pengurangan Emisi Gas Rumah Kaca (SPE-GRK).
“Verifikasi (hasil transisi transportasi umum) menunjukkan pengurangan 20.000 ton karbon dan mendapat apresiasi dari Kementerian Lingkungan Hidup,” ungkap Khoirudin.
Sementara itu, Direktur Lalu Lintas Jalan pada Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Rudi Irawan, menekankan elektrifikasi angkutan umum sebagai solusi jangka panjang sangat penting.
Selain mengurangi emisi, program tersebut menekan ketergantungan pada energi fosil. Sekaligus meningkatkan efisiensi operasional transportasi. “Bus listrik menurunkan emisi sekaligus mendorong efisiensi operasional,” kata Rudi.
Program elektrifikasi sudah selaras dengan target nasional untuk mencapai net zero emission pada 2060. Rudi berharap forum diskusi tersebut menghasilkan arah kebijakan yang jelas dan bisa diterapkan. “Saya berharap kegiatan itu menghasilkan rekomendasi yang aplikatif,” pungkasnya. (Far/P-2)
Tim dari ITB mengembangkan solusi elektrifikasi berbasis energi bersih di Desa Kabetan, Kecamatan Ogodeide, Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah.
PEMERINTAH menargetkan percepatan elektrifikasi di lebih dari 10.000 lokasi wilayah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T) dalam 5 tahun.
Sektor transportasi menjadi salah satu penyumbang emisi terbesar di tanah air.
Pasar otomasi jaringan listrik global mencatat pertumbuhan signifikan di tengah percepatan elektrifikasi dan transisi energi.
General Manager Lexus Indonesia, Ima Nurbani Rahmah mengungkapkan bahwa Lexus telah menjadi pelopor dalam elektrifikasi di otomotif luxury selama dua dekade terakhir.
Masalah tawuran tidak cukup diselesaikan hanya dengan imbauan moral atau nasihat.
Di tengah kondisi cuaca ekstrem saat ini, modifikasi cuaca bukan lagi sekadar opsi tambahan, melainkan prioritas utama.
Fakta mengkhawatirkan mengenai infiltrasi narkoba yang kini telah menyusup ke berbagai sektor, mulai dari perkantoran, instansi pemerintahan, hingga lembaga pendidikan.
Langkah ini merupakan bagian dari komitmen zero tolerance terhadap peredaran narkotika di Jakarta.
FRAKSI Partai Demokrat DPRD DKI Jakarta menegaskan arah pembangunan industri di Ibu Kota tidak boleh hanya bertumpu pada perusahaan besar dan investasi skala jumbo.
Revitalisasi mesti diarahkan pada konsep pengembangan kawasan berorientasi transit atau Transit-Oriented Development (TOD).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved