Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PEMERINTAH Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terus memperkuat upaya pemantauan kasus campak sebagai bagian dari target eliminasi penyakit tersebut.
Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Ani Ruspitawati menegaskan langkah antisipasi dilakukan secara aktif di lapangan.
“Dalam rangka eliminasi campak, Pemprov DKI Jakarta terus melakukan upaya-upaya pemantauan secara aktif,” ujar Ani dalam keterangannya, Kamis (28/8).
Ia menjelaskan, kejadian luar biasa (KLB) campak ditetapkan apabila terdapat minimal dua kasus campak dengan hasil konfirmasi laboratorium dan memiliki hubungan epidemiologis yang bermakna berdasarkan orang, tempat, maupun waktu.
Oleh karena itu, sebagai bentuk respons cepat, pihaknya telah melakukan sejumlah langkah. Pertama, penguatan surveilans campak di wilayah, termasuk tatalaksana kasus, pemantauan ketat terhadap kontak erat, serta pengiriman spesimen untuk pemeriksaan laboratorium.
Kedua, pelaksanaan Outbreak Response Immunization (ORI) dan program Imunisasi Kejar guna menutup kesenjangan cakupan vaksinasi.
“Respon KLB telah dilakukan Dinas Kesehatan dan jajaran dengan melakukan penguatan surveilans serta pelaksanaan ORI dan imunisasi kejar,” tegas Ani.
Langkah tersebut, kata dia, menjadi kunci untuk memastikan rantai penularan campak dapat diputus sekaligus menjaga capaian imunisasi tetap tinggi, merata, dan bermutu di seluruh wilayah Jakarta. (H-2)
Pemerintah Kota Cilegon menetapkan status Kejadian Luar Biasa (KLB) campak di empat kecamatan setelah 31 kasus positif ditemukan dalam sepekan terakhir.
Dari kasus kematian di Pamekasan saja dapat diketahui bahwa case fatality rate (CFR) campak di Indonesia jauh melampaui ambang batas global.
Kementerian Kesehatan menetapkan 46 KLB campak di 42 kabupaten/kota. Salah satunya di Semper Barat, Jakarta Utara yang muncul pada awal Agustus lalu.
Dinkes Jakarta Barat menindaklanjuti temuan 38 kasus campak yang masuk kategori kejadian luar biasa atau KLB dengan penelusuran dan imunisasi
Direktur Imunisasi Kemenkes Prima Yosephine menyebutkan cakupan imunisasi rutin lengkap di Indonesia pernah mencapai 92% pada 2018, namun turun menjadi hanya 87,8% pada 2023.
Jika campak tidak tertangani dengan baik, maka akan berisiko memicu komplikasi yang berbahaya, mulai dari infeksi paru-paru (pneumonia), gagal napas dan peradangan otak.
KITA tahu bahwa surveilans merupakan tulang punggung penting pengendalian penyakit menular.
Melonjaknya angka covid-19 di negara-negara tetangga perlu menjadi sinyal kewaspadaan yang bukan hanya harus direspons otoritas kesehatan tetapi juga masyarakat.
DINAS Pertanian Pangan dan Perikanan Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, melakukan kegiatan surveilans, investigasi, pengambilan sampel, dan pemeriksaan terhadap sejumlah ternak milik warga untuk mengantisipasi meluasnya penyakit mulut dan kuku (PMK).
Pemerintah akan memperketat pengawasan di pintu masuk negara, khususnya orang-orang yang baru kembali atau berasal dari negara-negara terjangkit monkeypox (mpox) melalui skrining.
Program ini merupakan kelanjutan dari program pengawasan air limbah yang telah dilaksanakan FK-KMK UGM sejak tahun 2021.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved