Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung akan mengubah lahan-lahan mangkrak di Jakarta untuk dijadikan taman atau ruang terbuka hijau (RTH). Rencana itu terinspirasi dari hasil pengamatannya saat berkunjung ke The High Line, New York, Amerika Serikat.
Taman yang dibangun pada bentangan bekas jalur kereta di Manhattan ini bisa diterapkan di Jakarta.
"Kemarin saya juga pergi ke High Line, itu tempat yang di New York, mangkrak, stasiun kereta dan sebagainya. Terus terang itu menginspirasi untuk menjadi ruang terbuka hijau," kata Pramono ditemui di Pasar Santa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (22/7).
Berdasarkan data, RTH di Jakarta hanya berkisar 5% sampai 10% luas wilayah provinsi. Sementara, peraturan perundang-undangan mewajibkan suatu wilayah memiliki RTH seluas 30%.
Sementara, Pramono mengaku Jakarta sudah sulit menambah luas ruang hijau atau taman karena kepadatan penduduk. Sehingga, solusi alternatif yang bisa dilakukan adalah menggunakan lahan mangkrak milik pemerintah.
"Salah satu problem utama di Jakarta itu kan pembebasan lahan. Ruang-ruang mangkrak ini rata-rata dimiliki oleh pemerintah pusat maupun pemerintah daerah. Kalau itu bisa dikembangkan, pembebasannya pasti hampir tidak ada," ujar Pramono.
Lahan-lahan tersebut, lanjut dia, bisa dikembangkan menjadi ruang kegiatan masyarakat, mulai dari berkumpul hingga berolahraga.
"Itu akan membawa kebaikan bersama bagi masyarakat. Termasuk ruang-ruang untuk olahraga, skateboard, ruang lainnya akan kami lakukan perbaikan. Sehingga demikian, apa yang saya dapatkan di New York akan saya teruskan," imbuhnya. (P-4)
Kendala utama berada pada pengadaan tanah, baik melalui pembelian maupun pembebasan lahan, yang kerap berbenturan dengan realitas sosial dan ekonomi kota padat.
"Kalau taman kita sudah terawat dengan bagus, pengunjung akan lebih banyak lagi yang ke taman kita ini. Melihat kerapian, keindahan, oksigennya pun bisa kita nikmati,"
Tak hanya penting untuk aktivitas warga kota, Tebet Eco Park juga menjadi habitat bagi para satwa. Di antaranya adalah burung, reptil, hingga amfibi.
Pengembangan pendidikan di Jakarta mampu melibatkan berbagai sektor. Dengan demikian, nilai-nilai pembelajaran dapat tumbuh di tengah kehidupan masyarakat.
Ia menyampaikan bahwa hingga cut-off September 2025, total luasan RTH Jakarta telah mencapai 3.605,93 hektare atau 5,45%.
“Adanya perubahan lahan, bangunan-bangunan semakin banyak sehingga menyebabkan panas yang lebih ekstrem,”
Pemprov DKI akan menambah penyediaan maupun penataan taman-taman kecil di berbagai wilayah, seperti Jakarta Utara, Jakarta Barat, hingga Jakarta Selatan.
pemasangan kamera CCTV di berbagai titik strategis dalam taman untuk memantau aktivitas dan mencegah terjadinya tindakan yang tidak diinginkan
WARGA perumahan Green Garden, Kedoya, Jakarta Barat memprotes fasilitas umum (fasum) Taman Segitiga Blok C-1 di perusahaan tersebut telah dibangun pos pengamanan.
Pemprov DKI Jakarta juga akan menempatkan sejumlah petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk melakukan selalu pengawasan di setiap taman.
Lima taman di DKI Jakarta resmi beroperasi 24 jam, mulai Jumat 16 Mei 2025.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved