Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PEMERINTAH Provinsi DKI Jakarta akan memulai penggabungan tiga taman di wilayah Jakarta Selatan dalam waktu dekat. Ketiga taman yang akan direvitalisasi tersebut adalah Taman Leuser, Taman Ayodya, dan Taman Langsat. Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menejelaskan, penggabungan tiga taman itu akan dimulai dalam bulan ini.
“Salah satu yang akan dilakukan dalam bulan ini adalah tiga taman yang kita gabungkan yaitu Taman Leuser, Ayodya, dan Langsat,” kata Pramono di Ancol Jakarta Utara, Kamis (10/7).
Ia berharap penggabungan tiga taman itu sekaligus memperbaiki ekosistem aliran air di wilayah tersebut. Nantinya akan ada jogging track atau jalur joging terpanjang.
“Mudah-mudahan dalam akhir tahun Desember di tahun 2025 ini saya bisa meresmikan penggabungan taman itu sekaligus membuat salah satu jogging track yang paling panjang karena luasnya 6,5 hektare,” ujarnya.
Dalam kesempatan terpisah, Pramono mengatakan penggabungan tiga taman itu akan berdampak pada UMKM yang ada di sekitar taman. Ia menyebut Pemprov akan memberi alternatif agar mereka yang terdampak bisa tetap berkegiatan.
“Di sana ada UMKM yang jualan dan sebagainya, karena 3 taman ini akan dirapikan pasti ada yang terdampak. Tapi seperti yang saya sampaikan, pemerintah Jakarta akan memberikan alternatif supaya mereka tetap bisa bekerja dengan apa yang selama ini mereka lakukan,” tuturnya.(M-2)
Dengan ketersediaan dana tersebut, seharusnya dampak banjir dapat diminimalisasi melalui persiapan yang lebih matang.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung mengatakan anggaran Rp100 miliar yang digelontorkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bukan hanya untuk pembongkaran tiang monorel Jakarta
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memangkas anggaran subsidi Transjakarta hingga Rp1,1 triliun pada 2026 seiring turunnya total Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana membongkar tiang-tiang monorel Jakarta milik PT Adhi Karya yang mangkrak di kawasan Kuningan, tepatnya di Jalan Rasuna Said sisi timur.
Pemprov DKI melakukan mitigasi untuk menghadapi potensi cuaca ekstrem, mulai dari pemantauan intensif BMKG hingga kesiapan infrastruktur pengendali banjir
Selain DBD, Rano juga menyoroti masih tingginya kasus tuberkulosis (TBC) di Jakarta. DKI Jakarta masih berada di peringkat delapan nasional untuk kasus TBC.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved