Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
HUJAN dengan intensitas lebat yang mengguyur kawasan Jabodetabek menyebabkan jalur rel KA bandara di Bandara Soekarno-Hatta tergenang banjir. Hal itu mengakibatkan perjalanan KA bandara terganggu malam ini, Selasa (28/1).
"KAI Commuter memohon maaf atas kendala dan keterlambatan perjalanan Commuter Line Basoetta pada Selasa malam, (28/1)," ungkap Manager Public Relations KAI Commuter Leza Arlan dalam keterangannya.
Untuk keselamatan perjalanan kereta dan pelayanan perjalanan Commuter Line Basoetta, KAI Commuter melakukan rekayasa pola operasi dengan menjalankan perjalanan Commuter Line Basoetta dari Manggarai hanya sampai Stasiun Batu Ceper untuk kembali ke Srasiun Manggarai.
Pengguna Commuter Line Basoetta yang akan menuju atau dari Bandara Soetta akan dialihkan menggunakan kendaraan lain untuk menuju Stasiun Batu Ceper untuk melanjutkan naik Commuter Line Basoetta.
"Petugas terkait dari KAI Commuter dan Daop 1 Jakarta juga masih terus siaga dilokasi untuk antisipasi dan pemantauan serta penanganannya agar perjalanan Commuter Line kembali normal," tutur Leza.
Berikut rekayasa perjalanan Commuter Line Basoetta pada Selasa malam ini hingga pukul 21.25 WIB:
1. Perjalanan Commuter Line Basoetta No.914 tujuan Bandara Soetta perjalannya hanya sampai Stasiun Batu Cepet untuk kembali ke Stasiun Manggarai.
2. Perjalanan Commuter Line Basoetta No.918A tujuan Bandara Soetta perjalananya hanya sampai Stasiun Batu Ceper untuk kembali menjadi Commuter Line Basoetta No.927A tujuan Manggarai.
3. Perjalanan Commuter Line Basoetta No.922A tujuan Bandara Soetta perjalananya hanya sampai Stasiun Batu Ceper untuk kembali menjadi Commuter Line Basoetta No.931A tujuan Manggarai
4. Perjalanan Commuter Line Basoetta No.919A tujuan Manggarai perjalannya dibatalkan.
Untuk update informasi dapat melalui sosial media @commuterline. Diimbau pengguna commuter line untuk selalu mengutamakan keselamatan dan ikuti arahan petugas di lapangan. (J-3)
Terintegrasi antara kereta bandara dengan commuterline seperti Stasiun Manggarai, Stasiun BNI City, Stasiun Duri dan Stasiun Batu Ceper.
Menhub mengatakan ingin memperluas layanan KA Basoetta dengan menambah titik keberangkatan yakni di Bekasi. Ia menargetkan kebijakan itu bisa dieksekusi tahun ini.
PT KCI akan mulai mengkaji rencana Kementerian Perhubungan agar penumpang KA Bandara Soekarno-Hatta (Basoetta) bisa check in di stasiun.
Untuk operasional Commuter Line Basoetta, KAI Commuter mengoperasikan sebanyak 56 perjalanan tiap harinya mulai pukul 05.00 WIB sampai dengan pukul 22.45 WIB.
Kereta bandara adalah sistem transportasi kereta api yang menghubungkan bandara dengan pusat kota atau tempat tujuan lainnya.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved